Connect with us

Kepri

Kepala DPKP Lingga Harap Petani Muda Pacu Perkembangan Bidang Peternakan

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F38819224

Lingga, KABARBATAM.com – Dibentuknya ‘Bengkel Peternakan’ oleh sejumlah penggiat petani muda Kabupaten Lingga di bidang peternakan yang belum lama ini diresmikan mendapat apresiasi dari Siswadi, Aks selaku Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Lingga.
“Harapan kami pada kaum muda dapat membangkitkan semangat dunia pertanian dan peternakan di Lingga dalam memajukan dan mengembangkan potensi yang ada di Lingga khususnya di bidang peternakan” kata Siswadi, Senin (2/11/2019).
Menurut Siswandi, anak muda atau yang disebut kaum milenial saat ini cukup enerjik dan memiliki pemikiran yang kreatif untuk itu ia berharap peran aktif anak muda dalam memajukan peternakan di Kabupaten Lingga, sebab saat ini petani atau peternak di Lingga masih didominasi oleh petani atau peternak yang sudah lanjut usia.
“Sudah saatnya petani milenial bangkit guna memajukan bidang pertanian dan peternakan di Lingga ini, mengingat penggiat yang ada sekarang sudah termakan usia, generasi muda harus menjadi generasi penerusnya dengan inovasi dan pemikiran kreatif nya” kata Siswadi.
Selain itu Siswandi juga berharap dan mengajak, kepada para pemuda yang tergabung di dalam Kelompok Tani Pengusaha Muda untuk bersinergi dengan pemerintah dan masyarakat untuk mewujudkan usaha dan cita-cita kemajuan dunia pertanian dan peternakan di Kabupaten Lingga.
Untuk diketahui terbentuknya Bengkel Ternak yang bersekretariat di Desa Berindat diresmikan oleh Siswandi selaku Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Lingga, atas gagasan sejumlah kaum milenial Kabupaten Lingga, yang tergabung dalam Kelompok Tani Pengusaha Muda Kabupaten Lingga.(Fikri)

Advertisement

Trending