Anambas
KUD Tarempa Siapkan Tempat Cuci Tangan di Pasar Ikan Mencegah COVID-19
Anambas, Kabarbatam.com– Koperasi Unit Desa (KUD) Tarempa sediakan tempat mencuci tangan bagi pedagang, nelayan, dan konsumen di pasar ikan, pasar tradisional Tarempa, Kamis (2/4/2012).
KUD Tarempa selaku pengelola pasar ikan Kecamatan Siantan untuk sementara waktu menggunakan pasar tradisional Tarempa. Sebab, pembangunan pasar ikan saat ini belum selesai.
Muslimin, IB Ketua KUD Tarempa mengatakan, tujuan pembuatan tempat mencuci tangan guna mempermudah pedagang, nelayan dan masyarakat agar rajin mencuci tangan sehingga dapat melindungi diri dari bahaya virus corona.
“Dengan adanya tempat mencuci tangan ini, kita berharap agar anggota kami seperti pedagang dan nelayan serta masyarakat rajin mencuci tangan setiap selesai melakukan aktivitas jual beli,” kata Muslimin saat dijumpai kabarbatam.com.
Untuk itu, Muslimin pun menghimbau para pedagang, nelayan dan masyarakat yang melakukan aktivitas di pasar ikan untuk menjaga dan merawatnya, sehingga tempat mencuci tangan tersebut dapat digunakan dengan jangka waktu panjang.
Guna mendukung pencegahan penyebaran virus corona di Kabupaten Kepulauan Anambas, Muslimin mengatakan, di tempat cuci tangan sudah disediakan sabun dan air yang terus diisi oleh pengurus KUD. (edy)







-
Headline3 hari ago
Dimediasi Dahlan Dahi, 2 Tokoh Utama di PWI Hendry Ch Bangun dan Zulmansyah Sepakat Gelar Kongres Persatuan PWI
-
Batam3 hari ago
Warga Rempang Gelar Aksi Damai, Dukung PSN dan Tolak Intimidasi
-
Batam2 hari ago
DR Suyono Saputra Terpilih Sebagai Ketua ISEI Cabang Batam Periode 2025-2028
-
Batam13 jam ago
Ada Perbaikan Pipa Depan Cammo Industrial Park, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Natuna3 hari ago
Cen Sui Lan Ingin Hilangkan Stigma “Daerah 3T” Lewat Pembangunan Infrastruktur dan Buka Akses Terisolir
-
Batam2 hari ago
Kepri dan Johor Luncurkan Platform Promosi Wisata “JIWA”, Wujudkan Keistimewaan bagi Warga Perbatasan
-
Batam1 hari ago
Universitas Batam Lepas 250 Mahasiswa Ikuti KKN Selama 1 Bulan di Teluk Mata Ikan Nongsa
-
Batam2 hari ago
Program “Eazy 1000 Passport” Digelar, Beri 60 Paspor Gratis dan Libatkan Penyandang Disabilitas