Headline
Lawan Hoax Pilkada, REDI Sebarkan Informasi Benar dan Bermanfaat
Tanjungpinang, Kabarbaam.com – Relawan Digital INSANI (REDI) dalam kontestasi Pilkada Kepri hanya akan menyebarkan informasi yang benar dan bermanfaat dalam menyampaikan informasi Paslon INSANI dan seputar Pilkada Kepri.
Hal ini diungkapkan Rian Hidayat Helmi kepada wartawan baru-baru ini. Menurutnya, ada dua informasi yang tersebar di medsos yaitu benar dan salah atau hoax. Untuk informasi yang benar juga terbagi dua yaitu benar dan bermanfaat dan benar tidak bermanfaat.
“REDI hanya fokus menyebarkan informasi yang benar dan bermanfaat bagaimana indikator bermanfaat itu ya semua hal yang memberikan efek positif jika disebarluaskan, dua hal ini adalah output dari nasehat yang kami terima dari Bu Suryani Cawagub Kepri ketika mendeklarasikan REDI di Tanjungpinang sepekan yang lalu,” kata Rian REDI Jumat (09/10/2020).
REDI, menurutnya, gerakan milineal yang secara sukarela mendukung dan berinisiatif menyusun kampanye kreatif untuk INSANI dan operasionalnya juga tidak dibiayai paslon kita jualan marchandise pernak-pernik Pilkada lalu hasilnya kami gunakan untuk operasional.

Rian Hidayat Helmi
“Kita secara struktural tidak ada hubungannya dengan timses INSANI tapi kita tetap memberitahukan event-event yang akan kami lakukan dalam waktu dekat karena kita tahu Pilkada ini juga begitu banyak regulasi yang harus dipatuhi, tapi yang jelas kita bergerak di platform digital dan membuka diri untuk siapapun baik milineal maupun yang tidak untuk bergabung menjadi Anggota REDI.”
“Dan setelah bergabung diharapkan bisa membantu menyebarluaskan informasi yang benar dan bermanfaat di jagat dunia maya,” tutup Rian REDI. (*)






-
Batam24 jam ago
Puluhan Pekerja Subcon PT Semen Merah Putih Mogok Kerja, Diduga Ada Kepentingan Pihak Ketiga
-
Uncategorized @id2 hari ago
Kedapatan Bawa Sabu, Seorang Pria di Sagulung Ditangkap Lantamal IV Batam
-
Natuna2 hari ago
Sekolah Rakyat di Natuna Terima Siswa Baru Tahun 2025
-
Batam1 hari ago
Amsakar Terima Dubes UEA: Batam Siap Sambut Gelombang Investasi
-
Batam7 jam ago
Sindikat Mafia Tanah Dibongkar, Li Claudia Chandra Apresiasi Polda Kepri
-
Batam2 hari ago
Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam Ditunjuk sebagai Komisaris Utama Taspen: Bawa Misi Perkuat Sinergi Antar Lembaga
-
Headline2 hari ago
Bupati Natuna Dampingi Pangkoarmada RI Panen Raya Ikan Nila di Lanal Ranai
-
Headline3 hari ago
DPRD dan Pemprov Kepri Tetapkan Perda Trantibumlinmas, Komitmen Wujudkan Masyarakat Tertib dan Berkeadaban