Connect with us

Batam

Masyarakat Batam Tidak Perlu Bingung, Urus Paspor Dapat Dilakukan di Mall Botania 2

akhlilfikri

Published

on

F68934912
waktu pelayanan keimigrasian dibuka selama 3 kali dalam seminggu yakni dihari Senin, Rabu dan Jum'at pada pukul 13.00-17.00 Wib dengan kuota 20 pemohon per hari (Foto : Atok)

Batam, KABARBATAM.COM  Mempermudah pelayanan masyarakat dalam pengurusan paspor, Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Batam membuka tempat pelayanan paspor di Lantai 2, Mall Botania 2 Batam.

Dalam kesempatan ini, Kabid Dokumen Perjalanan Wahyu Wibisono dan Izin Tinggal Imigrasi Batam mengatakan, pembukaan tempat pelayanan paspor di Mall Botania 2 Batam bertujuan untuk meningkatkan efektifitas pelaksanaan fungsi keimigrasian dan mendekatkan pelayanan keimigrasian kepada masyarakat di wilayah Kota Batam.

“Sesuai kesepakatan Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus TPI Batam dengan PT Fanindo selaku pengelola Mall MB 2, selama satu bulan ini kita lakukan uji coba membuka pelayanan disini sembari menunggu kesiapan kesisteman dan jam operasional mall ini,” kata Wahyu Wibisono, Rabu (02/12/2020).

Imigrasi Batam

Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Batam membuka tempat pelayanan paspor di Lantai 2, Mall Botania 2 Batam (Foto : Atok)

Dijelaskannya, waktu pelayanan keimigrasian dibuka selama 3 kali dalam seminggu yakni dihari Senin, Rabu dan Jum’at pada pukul 13.00-17.00 Wib dengan kuota 20 pemohon per hari.

“Untuk pelayanan keimigrasian disini dibatasi, yaitu hanya untuk pelayanan pembuatan paspor baru dan penggantian paspor habis berlaku, tidak termasuk penggantian paspor dikarenakan hilang atau rusak,” ujar Kabid Dokumen Perjalanan dan Izin Tinggal Ari Wibisono.

Tak hanya itu, saat ini untuk pengurusan permohonan paspor baru tidaklah cukup sulit, masyarakat juga dapat memproses pemohonan paspor baru di Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus TPI Batam, Mall Pelayanan Publik, Habour Bay dan yang terbaru di Mall MB 2 Botania.

“Saya berharap dengan dibukanya pelayanan Keimigrasian di Mall Botania 2 Batam ini,  dapat menjangkau masyarakat di Kota Batam khususnya di daerah Nongsa, Kabil, Punggur dan sekitarnya dalam melaksanakan pelayanan keimigrasian,” pungkasnya. (Atok)

Advertisement

Trending