Ekonomi
Minus 6,66 Persen, Pertumbuhan Ekonomi Kepri Terendah Se-Pulau Sumatera
Batam, Kabarbatam.com– Perekonomian Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) berada dalam masa sulit di tengah pandemi covid-19. Di triwulan II tahun 2020, pertumbuhan ekonomi Kepri menurun drastis.
Kali ini, pertumbuhan ekonomi Kepri mengalami kontraksi hingga berada di angka -6,66 persen.
Demikian catatan dan kesimpulan Badan Pusat Statistik (BPS) terkait dengan Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Triwulan II-2020.
Hal ini menjadi catatan karena, Provinsi Kepulauan Riau mengalami kontraksi pertumbuhan terbesar dibandingkan wilayah lainnya di Pulau Sumatera.

Sesui dengan grafik yang diterbitkan BPS, Kepulauan Riau berada di posisi terendah dibandingkan wilayah lain di Sumatera. Pertumbuhan ekonomi Kepri merosot, minus 6,66 persen.
Bangka Belitung berada di urutan kedua terendah yakni -4,98 persen, lalu Sumbar -4,91 persen, Lampung -3,57 persen, Riau -3,22 persen, Sumatera Utara -2,37 persen, Aceh -1,82 persen, Jambi -1,72 persen, Sumatera Selatan -1,37 persen, dan Bengkulu -0,48 persen.
Untuk rata-rata pertumbuhan ekonomi di Pulau Sumatera di triwulan II – 2020 (year to year) berada di angka -3,01 persen. (Aan)
-
Batam3 hari agoAgung Widodo Resmi Jabat Kepala Bea Cukai Batam, Zaky Jabat Kakanwil DJBC Sulawesi Bagian Utara
-
Batam1 hari agoKapal Mutiara Galrib Samudera Muatan Limbah Hitam Kandas, Laut Sekupang Terancam Tercemar
-
Batam5 jam agoWamen Desa Lantik Agus Wibowo sebagai Ketua DPP IARMI Kepri, Siapkan Program Menwa Masuk Desa dan Pulau
-
Batam2 hari agoMuhammad Yunus Muda Resmi Jabat Wakil Ketua III DPRD Kota Batam
-
Batam2 hari agoInfluencer Batam Yusi Fadila Jadi Korban Penipuan Jual Beli HP, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah
-
Batam1 hari agoPLN Batam Gelar First Piling Proyek PLTGU Batam #1 120 MW, Perkuat Sistem Kelistrikan dan Dorong Ekonomi Batam
-
Batam3 hari agoDisambangi DPN, KEK Tanjung Sauh Optimis Dorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional di Atas 8 Persen
-
Headline2 hari agoMulai Februari, Citilink A320 Layani Penerbangan Tanjungpinang-Jakarta Setiap Hari, Gantikan Garuda Indonesia



