BP Batam
Muhammad Rudi: Batam Jadi Katalis Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Kepri

Batam, Kabarbatam.com – Kepala BP Batam, Muhammad Rudi meyakini bahwa kemajuan infrastruktur yang sangat pesat berhasil menjadikan Batam sebagai katalis pertumbuhan ekonomi Provinsi Kepri.
Hal ini terbukti dengan keberhasilan Batam yang sukses menyumbangkan hampir 80 persen realisasi investasi di Kepri sepanjang tahun 2023.
Dimana, total investasi di Batam mencapai Rp 15,62 triliun dari realisasi Provinsi Kepri yang berjumlah Rp 20,16 triliun pada tahun 2023.
Dengan rincian, realisasi Penanaman Modal Asing (PMA) di Batam sebesar USD 595,9 juta dari total realisasi Provinsi Kepri yang hanya USD 764,07 juta.
Begitu juga dari sektor Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN). Batam sukses menyumbangkan Rp 6,8 triliun dari total keseluruhan nilai di Provinsi Kepri yang mencapai Rp 8,85 triliun.
“Berkat dukungan banyak pihak, Batam berhasil menjadi katalis pertumbuhan ekonomi Provinsi Kepri dalam beberapa tahun terakhir. Ini yang mesti kita pertahankan,” kata Rudi, Jumat (16/2/2024).
Apa yang disampaikan Muhammad Rudi tersebut tentu beralasan. Peningkatan nilai investasi akan memberikan pengaruh positif bagi pertumbuhan ekonomi daerah.
Pasalnya, investasi hadir membuka peluang dan lapangan pekerjaan untuk masyarakat. Sehingga, mampu membangkitkan ekonomi ke depan.
“Ekonomi Batam tumbuh 6,84 persen tahun 2022 lalu. Ini lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi Kepri dan nasional. Kita ingin, ekonomi Batam mampu tumbuh hingga 7,5 persen,” harapnya. (*) (41/Feb)




-
Batam2 hari ago
Wisman Singapura Keluhkan Pelayanan MV Oceanna 6 Tujuan Tanjungpinang-Batam, Beli Tiket Tapi Tak Dapat Kursi
-
Batam2 hari ago
Ratusan Dus Rokok Ilegal Merek Luffman Diduga asal Batam Ditangkap Bakamla RI di Perairan Tembilahan
-
Batam16 jam ago
Pimpin Apel Gabungan Pemko Batam, Rudi: Dukung Penuh Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam Terpilih
-
Batam3 hari ago
Amsakar Achmad Raih Gelar Doktor di Kampus IPDN, Muhammad Rudi hingga Ansar Ahmad Turut Hadir
-
Batam1 hari ago
Hebohnya Katar Warrior di Pojok Karang Taruna Batam, Tiga Anak Ini Raih Hadiah Jutaan
-
Batam13 jam ago
BP Batam Siap Sukseskan Keputusan Pemerintah Pusat Terkait Keberlanjutan Ex-Officio
-
Batam3 hari ago
Haru! Amsakar Ungkap Dukungan Istri usai Raih Gelar Doktor
-
Batam3 hari ago
Dua Kasus Curanmor Libatkan Pelajar di Batam Diungkap Reskrim Polsek Batuaji