Batam
Mulai Hari Ini Polisi Perketat Pengamanan di Gudang Logistik KPU Batam
Batam, Kabarbatam.com – Jelang Pilkada 2020, personel Polresta Barelang mulai disiagakan Perketat pengamanan di gudang logistik KPU Kota Batam yang bertempat di Gudang Ex Giant Batuaji Kota Batam, Senin (23/11/2020).
Kapolresta Barelang Polda Kepri AKBP Yos Guntur SIK., mengatakan, pengetatan pengamanan gudang logistik KPU, bertujuan untuk menjamin keamanan di gudang tempat penyimpanan logistik dan mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
“Personel melaksanakan pengamanan siang maupun malam hari di lokasi Gudang Logistik KPU tersebut untuk memastikan keamanannya,” ungkapnya.
Selain itu, petugas juga melaksanakan pengamanan dilokasi tersebut agar menjaga sterilisasi tempat yang digunakan sebagai gudang logistik, sehingga semuanya dapat berjalan dengan aman dan kondusif.
Tak lupa, dalam pelaksanaan pengamanan, petugas juga selalu memberikan himbauan selalu menerapkan protokol kesehatan dengan 4M diantaranya dengan Mencuci tangan di tempat yang di sediakan, Memakai Masker, Menjaga Jarak dan Menghindari Kerumunan.
“Dengan begitu kita dapat melaksanakan Pemilihan 09 Desember 2020 dengan damai, sejuk, sehat dan selamat,” pungkasnya. (Atok)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial2 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam3 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Batam2 hari ago
Masuki Masa Tenang, H. Muhammad Rudi Ajak Tim Pemenangan dan Relawan Jaga Kekompakan