Batam
Nekat Terjun dari Jembatan 4 Barelang, Seorang Pemuda Kini dalam Pencarian Tim SAR

Batam, Kabarbatam.com – Seorang pria warga Batam bernama Alamsyah (20) hingga saat ini masih dalam upaya pencarian tim gabungan Basarnas Tanjungpinang setelah nekat melompat dari Jembatan 4 Barelang, Kota Batam.
Diketahui, menurut keterangan saksi, pemuda bernama Alamsyah ini, diduga bunuh diri dengan cara melompat dari Jembatan 4 Barelang, Kota Batam, pada Minggu (23/2/2025) sekira pukul 01:40 Wib dini hari.
Kepala Kantor Basarnas Tanjungpinang Fazzli mengatakan, berdasarkan penuturan para saksi, sebelum lompat terjun dari Jembatan, korban yang pada saat itu mengendarai motor Yamaha Mio J dengan Nomor Polisi (Nopol) BP 5289 JJ, sempat duduk di pinggir Jembatan 4 Barelang.
“Tak lama, korban kemudian terjun dari jembatan tersebut. Para saksi yang melihat kejadian itu langsung melapor ke Polsek Galang,” ungkap Fazzli.
Setelah melaksanakan koordinasi, tim rescue Pos SAR Batam yang terdiri dari 6 orang berangkat ke lokasi kejadian dengan menggunakan rescue car beserta perahu karet dan mopel.
Selain dari Pos SAR Batam, operasi SAR kali ini melibatkan tim SAR gabungan dari Polairud Polda Kepri, Polairud Polresta Barelang, Polsek Galang, Bhabinkamtibmas Rempang Cate, Bhabinpotmar Tanjung Kertang, Babinsa Tanjunng Kertam, BP Batam, dan masyarakat setempat.
“Pencarian dilaksanakan hingga pukul 18:00 Wib dengan hasil nihil. Pencarian kemudian dilanjutkan dengan evaluasi hari pertama dan persiapan perencanaan hari kedua operasi SAR. Operasi SAR akan dilanjutkan kembali pada hari Senin, (24/2/2025) pukul 07:15 Wib,” pungkasnya. (Atok)









-
Batam1 hari ago
Resmi Mendaftar Calon Ketua Hipmi, Yunan Helmi Didukung Sejumlah BPC Hipmi se-Provinsi Kepri
-
Batam2 hari ago
Pengukuhan Pengurus LAM Kota Batam Berlangsung Khidmat, Amsakar: Perkuat Sinergi LAM dan Pemerintah
-
Batam2 hari ago
Besok Ada Penyambungan Pipa di Tanjung Buntung, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam6 jam ago
Sidak Lokasi Penimbunan Sungai Permata Baloi, Li Claudia: Jangan Coba-Coba Ada yang Melawan Hukum!
-
Batam12 jam ago
Caketum Hipmi Kepri Dibebankan Biaya Rp500 Juta saat Mendaftar, Huzeir: Saya Tidak Tahu Kalau Ada Biaya Lain
-
Batam3 hari ago
Berbagi Kebahagian, SMSI Kepri dan PT MEG Berikan Paket Sembako pada Warga Rempang Eco City
-
Batam3 hari ago
Utamakan Kepentingan Masyarakat, Wakil Kepala BP Batam Li Claudia: Program Penanganan Banjir Jadi Prioritas
-
Headline8 jam ago
Nelayan Natuna Mengeluh, Urus Pas Kecil Harus ke Anambas