Headline
Nelayan Mepar Ditemukan Mengapung, Wakil Bupati Lingga Turut Berduka

Lingga, KABARBATAM.COM – Ikut serta dalam proses pencarian Nasrun alias Yamin warga Desa Mepar, Kecamatan Lingga seorang nelayan yang dikabarkan hilang saat melaut pada Sabtu (8/8/2020) kemarin, Wakil Bupati Lingga turut berduka dan ucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah berhasil menemukan jasad korban.
“Alhamdulillah, hari ini kita sudah dapat menemukan saudara kita atau korban atas nama Nasrun alias Yamin,” kata Wakil Bupati Lingga Muhammad Nizar, Senin (10/8/2020).
Nizar mengucapkan turut berbelasungkawa atas musibah atau kejadian tersebut, kepada keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran.
“Semoga Allah SWT mengampuni segala dosa dan menerima amal ibadah teman kita atau saudara kita (Nasrun alias Yamin), dan keluarga diberikan ketabahan,” ungkap Nizar.
Ia juga mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah membantu proses pencarian korban.
“Semoga apa yang telah dilakukan ini mendapat pahala yang setimpal dari Allah SWT,” kata Nizar.
Diketahui, jenazah korban atau Nasrun alias Yamin ditemukan mengapung sekitar pukul 07.30 WIB di lokasi belakang Pulau Badas, Desa Mepar, tak jauh dari tempat kejadian jatuhnya korban.(Fikri)









-
Batam2 hari ago
Kesal Gegara Judi Slot, Wanita Muda di Batam Tikam Pacar hingga Tewas
-
Natuna2 hari ago
Pintu Masuk Wisatawan Mancanegara Makin Mudah, Lewat Malaysia ke Natuna
-
Headline2 hari ago
Sukseskan Mubes dan PSBM di Makassar, KKSS Kepri Utus 35 Orang Peserta dan Delegasi
-
Batam19 jam ago
Solusi untuk Kepri Menghadapi Tarif Impor yang Dikenakan Presiden AS Donald Trump
-
Natuna2 hari ago
Momen Lebaran Masih Hangat di Natuna, Sejumlah Tokoh Politik Bersilaturahmi
-
Batam3 hari ago
Ada Interkoneksi Pipa di Sei Harapan Sekupang, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Bintan2 hari ago
Lebaran Ketiga, Bupati Roby Kurniawan Gelar Open House di Kediaman
-
Headline3 hari ago
Halal Bi Halal Bupati dan Wakil Bupati Bintan, Masyarakat Sambut Gembira Hari Kemenangan