Connect with us

Batam

Ngopi Bareng Wartawan, Dandim 0316 Batam Paparkan Dua Agenda Penting Membantu Pemko Batam

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F34183040
Komandan Kodim (Dandim) 0316 Batam, Letkol Kav Sigit Dharma Wiryawan melakukan silaturahmi berssama wartawan di Kota Batam. (Foto: Kabarbatam.com/Atok Suprapto)

Batam, Kabarbatam.com – Resmi menjabat sebagai Komandan Kodim (Dandim) 0316 Batam, Letkol Kav Sigit Dharma Wiryawan mempunyai dua Visi dan Misi penting dalam membantu Pemerintah Kota (Pemko) Batam.
Hal ini diungkapkan oleh Dandim 0316 Batam, Letkol Kav Sigit Dharma Wiryawan atau kerap disapa Kande OBIG, saat silahturahmi dan ngopi bareng bersama insan Pers, di Mako Kodim 0316 Batam, Senin (7/9/2020).
Dua visi misi penting itu, sambung Kande OBIG yakni, dalam hal membantu Pemerintah Kota Batam menanggulangi penyebaran wabah Covid-19 dan pengamanan Pilkada 2020.
Dandim 0316 Batam mengatakan, seperti diketahui kurang lebih ada sekitar 800 orang yang terinfeksi Covid-19 diwilayah Kota Batam dan ini, menurut Dandim, angka yang cukup tinggi sekali.
Dalam hal ini, pihaknya meminta kepada insan pers dapat membantu memberikan edukasi terhadap masyarakat Kota Batam tentang pentingnya protokol kesehatan yang telah diterapkan.
“Kami meminta rekan-rekan insan Pers dapat memberikan edukasi terhadap masyarakat Kota Batam tentang pentingnya menggunakan masker, mencuci tangan, jaga jarak dan mudah-mudahan vaksin yang diberikan oleh pemerintah awal tahun 2021 dapat disebar luaskan sehingga kita kembali hidup normal seperti biasa,” ujarnya.
Kemudian Pilkada 2020, sebagai unsur pendukung pemerintah, pihaknya mengaku netral dan tidak berpihak kepada pasangan calon manapun.
“Kami disini sebagai salah satu unsur pendukung pemerintah bersikap netral, TNI dimana pun berada netral dan kami tidak berpihak kepada pasangan calon manapun. Namun, kita akan terus berupaya menjaga situasi di Kota Batam menjadi aman dan kondusif,” tegasnya.
Kedua visi misi penting itu, merupakan program penting Kodim 0316 Batam sebagai unsur penting dalam Pemerintahan Kota Batam.
“Kami mohon dukungan dari rekan-rekan jurnalis, sehingga tugas-tugas yang dijalankan oleh Kodim 0316 Batam dapat berjalan dengan baik,” pungkasnya. (Atok)

Advertisement

Trending