Connect with us

Batam

Pekerja PT PPI Dikabarkan Tewas usai Terjatuh dari Ketinggian 10 Meter

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20250211 Wa0195
Foto ilustrasi.

Batam, Kabarbatam.com – Naas, seorang pekerja PT. PPI bernama Ridho dikabarkan tewas setelah terjatuh dari ketinggian saat bekerja di lokasi perusahaan.

Informasi yang berhasil dihimpun wartawan, peristiwa itu terjadi sekira pukul 10.00 Wib. Pria diperkirakan berusia 20 tahun itu, meregang nyawa setelah terjatuh dari ketinggian sekitar kurang lebih 10 meter.

Menurut seorang rekan kerjanya, korban belum ada satu tahun bekerja di PT PPI.

“Baru 6 bulan kerja di sini, Pak. Jasad korban langsung di bawa ke rumah sakit. Informasinya, pihak perusahaan akan memulangkan ke kampung halamannya,” ujar rekan kerja korban yang identitasnya enggan dipublikasikan.

Pasca insiden itu, kata dia, sejumlah saksi terkait peristiwa laka kerja tersebut tengah dimintai keterangan oleh penyidik Polresta Barelang.

Belum diketahui secara pasti penyebab terjatuhnya pekerja PT PPI tersebut.

Kabarbatam.com telah berupaya mengkonfirmasi Kasat Reskim Polresta Barelang AKP Debby Tri Andrestian untuk mendapatkan informasi detil terkait kejadian tersebut, namun pihaknya belum dapat memberikan komentar. (Atok)

Advertisement

Trending