Connect with us

Batam

Perempuan Harus Saling Dukung, Wagub Marlin Buka Seminar Hari Ibu

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Whatsapp Image 2021 12 24 At 10.26.17 (3)

Batam, Kabarbatam.com – Wakil Gubernur Hj. Marlin Agustina berpesan kepada kaum perempuan untuk saling mendukung. Dengan demikian akan banyak lahir perempuan hebat dari Kepulauan Riau untuk banyak sektor. Termasuk dalam panggung politik, yang diharapkan semakin banyak perempuan Kepri muncul ke permukaan.

“Saya selalu berpesan agar perempuan mendukung perempuan. Dari situ akan banyak muncul tokoh perempuan yang hebat apabila saling bersatu dan mendukung. Jangan saling menjatuhkan,” kata Wagub Marlin di Golden Prawn 933, Bengkong, Kota Batam, Kamis (23/12).

Di Golden Prawn, Wagub Marlin menghadiri peringatan Hari Ibu ke-93 dsn Hari Jari Kota Batam ke-192. Bersamaan dengan itu diselenggarakan juga seminar dengan tema Peran Perempuan dalam Keluarga dan Masyarakat. Seminar ini diselenggarakan komunitas Basiba Kota Batam.

Wagub Marlin menyampaikan bahwa perempuan itu harus kuat. Karena, banyak tantabgan ke depan yabg harus dihadapi. Kadang, tidak mudah menghadapinya, karena perempuan itu punya perasaan.

Wagub Marlin di Golden Prawn 933, Bengkong, Kota Batam, Kamis (23/12).

Ketua TP PKK Kota Batam ini pun berpesan kepada kaum perempuan untuk selalu berpikir positif. Selalu bersikap memaafkan. Karena jika sudsh memaafkan, akan lapang pikiran dan perasaan.

“Berusahalah untuk delalu berbuat baik. Setiap perbuatan ada balasannya,” kata Ketua GOW Kota Batam ini.

Psda kesempatan itu, Wagub Marlin berpesan kepada masyarakat untuk tidak lalai menghadapi kondisi pandemi yang semakin melandai. Tetap pagih dengan protokol kesehatan, sebagai upaya melindungi diri, keluarga dan lingkungan sekitar.

“Selalu jaga kesehatan. Peduli dengan kesehatan diri, apalagi kita perempuan,” Wagub Marlin, mengingatkan.

Pada kesempatan itu, Wagub Marlin menyampaikan, pentingnya fokus dan sikap konsisten dalam membesarkan organisasi. Karena tiap organisasi, tiap orang punya potensi yang bisa dikembangkan. Apalagi pengembangan itu bisa memberi manfaat untuk masyarakat.

“Berbuat dengan ikhlas dan terus bantu masyarakat,” kata Wagub Marlin.(*)

Advertisement

Trending