Batam
Perkuat Sinergitas, Marlin Agustina Silaturahmi dengan Kapolda Kepri dan Danrem 033 Wira Pratama

Batam, Kabarbatam.com – Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Kepulauan Riau, Marlin Agustina bersilaturahmi dengan Kapolda Kepri dan Danrem 033/Wira Pratama, Jumat (27/9/2024).
Dalam silaturahmi itu, Marlin Agustina didampingi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kepri, Darson dan Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Provinsi Kepri, Zulhendri.
Dalam silaturahmi tersebut, Marlin Agustina menyambangi Mapolda Kepri. Kehadiran Marlin bersama rombongan, disambut hangat oleh Kapolda Kepri Irjen Pol. Yan Fitri Halimansyah yang didampingi oleh Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Asep Safrudin dan Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Kepri, Kombes Pol. Dony Alexander.
Usai dari Mapolda Kepri, Marlin Agustina melanjutkan silaturahminya dengan Danrem 033/Wira Pratama, Brigjen TNI Bambang Herqutanto di Gedung Graha Kepri.
Dalam suasana yang penuh dengan kehangatan, putri terbaik dari Kabupaten Tanjung Balai Karimun itu tampak akrab ngobrol dengan Kapolda Kepri Irjen Pol. Yan Fitri Halimansyah beserta jajaran. Begitu juga dengan silaturahmi bersama Danrem 033/Wira Pratama, Brigjen TNI Bambang Herqutanto.
Marlin mengatakan, silaturahmi ini dilaksanakan dalam rangka memperkuat sinergi Pemerintah Provinsi Kepri bersama dengan Forkopimda Provinsi Kepri. Terutama sinergi dalam mewujudkan Pilkada Kepulauan Riau yang aman dan damai.
Lebih lanjut, Marlin Agustina mengatakan, untuk membangun Kamtibmas di Provinsi Kepri tidak bisa berjalan sendiri. Diperlukan adanya peran stakeholder lainnya untuk saling bekerjasama, bersinergi dan mendukung supaya Kamtibmas di Provinsi Kepri dapat kondusif.
“Saya menyampaikan terima kasih atas terjalinnya hubungan komunikasi yang baik dengan Pemerintahan Provinsi Kepri selama ini. Semoga sinergitas kita, terus terjalin dan silaturahmi terus berjalan untuk bisa menciptakan Provinsi Kepri yang damai,” tutupnya. (*)







-
Headline3 hari ago
Dimediasi Dahlan Dahi, 2 Tokoh Utama di PWI Hendry Ch Bangun dan Zulmansyah Sepakat Gelar Kongres Persatuan PWI
-
Batam3 hari ago
Warga Rempang Gelar Aksi Damai, Dukung PSN dan Tolak Intimidasi
-
Batam2 hari ago
DR Suyono Saputra Terpilih Sebagai Ketua ISEI Cabang Batam Periode 2025-2028
-
Batam12 jam ago
Ada Perbaikan Pipa Depan Cammo Industrial Park, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Natuna3 hari ago
Cen Sui Lan Ingin Hilangkan Stigma “Daerah 3T” Lewat Pembangunan Infrastruktur dan Buka Akses Terisolir
-
Batam2 hari ago
Kepri dan Johor Luncurkan Platform Promosi Wisata “JIWA”, Wujudkan Keistimewaan bagi Warga Perbatasan
-
Batam1 hari ago
Universitas Batam Lepas 250 Mahasiswa Ikuti KKN Selama 1 Bulan di Teluk Mata Ikan Nongsa
-
Batam2 hari ago
Program “Eazy 1000 Passport” Digelar, Beri 60 Paspor Gratis dan Libatkan Penyandang Disabilitas