Batam
Pertamina Komitmen Amankan Pasokan BBM di Kepri
Batam, Kabarbatam.com – Pertamina melalui Marketing Operation Region (MOR) I Sumbagut kembali menegaskan komitmennya dalam menyalurkan BBM di Kepulauan Riau.
Selain dengan penambahan pasokan, Pertamina juga memastikan bahwa kuota BBM jenis bahan bakar tertentu (JBT) dan jenis bahan bakar khusus penugasan (JBKP) masih mencukupi, selain itu bahan bakar berkualitas (BBK) juga selalu tersedia.
Berdasarkan surat keputusan BPH Migas No.55/P3JBT/BPH MIGAS/KOM/2019 dan No.56/P3JBKP/BPH MIGAS/KOM/2019, bahwa kuota Premium untuk wilayah Kepri sebesar 282.387 kilo liter (KL) sedangkan kuota Bio Solar sebanyak 149.663 kl.
“Kami mencatat total realisasi untuk BBM JBT seperti Premium di sepanjang tahun ini berjumlah 184.407 kilo liter (KL). Sedangkan BBM JBKP dengan jenis Bio Solar, tahun ini sudah disalurkan sebanyak 96.438 kilo liter,” ujar Muhammad Rum, Pjs. Unit Manager Comm. Rel. & CSR MOR I.
Selain itu, Pertamina juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mudah percaya dengan informasi yang beredar tentang kelangkaan BBM sehingga membeli BBM melebihi kebutuhan.
Belilah BBM sesuai dengan peruntukkannya, serta menggunakan BBM berkualitas seperti Pertalite dan Pertamax Series untuk bahan bakar bensin, dan untuk BBM jenis diesel menggunakan Dex Series.
“Tidak hanya lebih efisien dan ramah lingkungan, penggunaan BBM berkualitas juga mampu meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) melalui pajak bahan kendaraan bermotor (PBBKB) yang disetor Pertamina kepada Pemrov Kepri,” pungkas Muhammad Rum. (*)







-
Headline2 hari ago
Mantan Wakapolri Komjen Pol Yusuf Manggabarani Wafat, Dimakamkan di Makassar
-
Headline12 jam ago
Joint Operation BNN, Bea Cukai dan TNI AL Berhasil Amankan 1,8 Ton Sabu di Perairan Kepulauan Riau
-
Uncategorized @id1 hari ago
Nama Mantan Kapolda Kepri Dikaitkan Bisnis Tambang Bauksit di Lingga, Tokoh Pemuda Nongsa Mengecam Keras
-
Batam2 hari ago
Ada Perbaikan Pipa Depan Cammo Industrial Park, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam8 jam ago
FOTO-FOTO Penampakan Kapal MT Sea Dragon Tarawa Ditangkap Joint Operation BNN Bawa 1,8 Ton Sabu
-
Batam2 hari ago
PWI Batam Respons Dugaan Pemerasan oleh Oknum Wartawan di SMPN 26 Batam: Ini Hasilnya!
-
Batam2 hari ago
Panglima Lang Laut Suherman Kecam Pencatutan Nama Yan Fitri Halimansyah Soal Tambang Bauksit di Lingga
-
Batam3 hari ago
Universitas Batam Lepas 250 Mahasiswa Ikuti KKN Selama 1 Bulan di Teluk Mata Ikan Nongsa