Connect with us

Headline

Pesta Anak Pantai di Tanjungriau Mengedukasi Pengunjung Menjaga Kebersihan

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F35164864

Batam, Kabarbatam.com– Kegiatan yang melibatkan masyarakat di Kota Batam haruslah memperhatikan kebersihan. 
Ini menjadi wujud nyata semangat tagar #Batamilikita (Batam Milik Kita) yang digaungkan Walikota Batam Muhammad Rudi.
Seperti yang terlihat dalam acara Pesta Anak Pantai Kecamatan Sekupang di Tanjungriau, Minggu (25/8/2019). Tak terlihat sampah sisa makanan yang dibuang sembarangan. Meskipun banyak pedagang kuliner di sekitar lokasi acara. Dan tak sedikit pengunjung yang lalu lalang sambil memegang bungkus makanan.
“Kami mengapresiasi semangat masyarakat, khususnya pengunjung Pesta Anak Pantai ini dalam menjaga kebersihan. Kebersihan ini penting untuk pariwisata,” tutur Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam, Ardiwinata.
Kebersihan, menurut Ardi, merupakan bagian dari sapta pesona pariwisata. Sapta pesona merupakan kondisi yang harus diwujudkan untuk menarik wisatawan berkunjung. 
Kebersihan merupakan poin ketiga dari tujuh pesona wisata Indonesia. Di samping keamanan, ketertiban, kesejukan, keindahan, keramah-tamahan, dan kenangan.
Dalam upaya menjaga kebersihan di lokasi acara, panitia menyiapkan tempat sampah di banyak titik. Selain itu juga ada kegiatan pengumpulan sampah yang ditaja tim Kotaku (Kota Tanpa Kumuh).
Anak-anak diajak memungut sampah di sekitar lokasi. Tiap satu kantung sampah yang dipungut bisa ditukar dengan botol minuman.
“Kegiatan lain patut mencontoh upaya menjaga kebersihan seperti ini. Apabila ingin acaranya menjadi agenda pariwisata, kebersihan harus menjadi perhatian,” tutur Ardi. (*)

Advertisement

Trending