Batam
Pilgub Kepri 2024, Ultras HMR Tanjungpinang Siap Menangkan Muhammad Rudi
Tanjungpinang, Kabarbatam.com – Persaingan menuju Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kepri kian dirasakan pasca penyelenggaraan Pemilu 2024 lalu.
Dukungan dari relawan di berbagai kabupaten/kota yang ada di Provinsi Kepri mulai bermunculan untuk sejumlah nama besar. Tak terkecuali Muhammad Rudi.
Bukan tanpa alasan, Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam itu merupakan salah satu sosok yang diunggulkan dalam kontestasi politik November 2024 mendatang.
Pasalnya, kiprah Muhammad Rudi sebagai “Bapak Pembangunan Batam” menjadi bukti nyata keberhasilan pria yang pernah dianugerahi Visioner Leader of Indonesia 2023 ‘ASIA Leaders Awards 2023, tersebut.
“Kami siap mendukung dan memenangkan Bapak Muhammad Rudi. Dengan harapan, pemerataan pembangunan di Provinsi Kepri bisa diwujudkan apabila Pak Rudi menjadi Gubernur,” tegas Ketua Ultras HMR Tanjungpinang, Mahmudi Bep, Sabtu (2/3/2024).
Mahmudi membeberkan, prestasi Muhammad Rudi dalam membangun Batam tidak main-main.
Suami dari Hj. Marlin Agustina tersebut sukses membawa Batam bangkit dari keterpurukan dari pandemi Covid-19.
Terbukti, pertumbuhan ekonomi Batam mengalami kenaikan yang sangat memuaskan dalam tiga tahun terakhir atau sejak 2021 hingga 2023.
Dengan persentase, 4,75 persen pada tahun 2021 ; 6,84 persen di tahun 2022 ; dan kembali mengalami peningkatan pada tahun 2023 dengan capaian 7,04 persen.
Padahal, pandemi Covid-19 menjadi cobaan yang cukup berat bagi seluruh daerah di Indonesia.
“Ini membuktikan bahwa beliau (Muhammad Rudi) berhasil menjadikan Batam sebagai sentral ekonomi Kepri. Prestasi ini yang kami harapkan dapat dibawa ke tingkat yang lebih tinggi. Agar Kepri lebih maju ke depan,” tambah Mahmudi.
Ia juga berharap, akan tumbuh relawan-relawan lain yang mendukung Muhammad Rudi untuk berjuang pada Pilgub Kepri nantinya.
Apalagi pihaknya juga terus bergerak untuk mensosialisasikan prestasi Muhammad Rudi di Kota Tanjungpinang.
“Kita ingin Provinsi Kepri berkembang pesat. Setidaknya ada perubahan serta sentuhan dan semangat baru dari Pak H. Muhammad Rudi sebagai bapak pembangunan Batam untuk Kepri tercinta,” pungkasnya. (*)
-
Batam2 hari agoKawasan Industri Wiraraja Buka Lowongan Besar-Besaran 2026, Tahap Awal 10 Ribu Orang
-
Headline1 hari agoAdy Hermawan Resmi Nahkodai DPD Hanura Kepri, Ini Pesan Ketum Oesman Sapta Odang
-
Headline3 hari agoDilantik Wagub, Henky Mohari Terpilih Lagi Ketuai KPID Kepri: Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
-
Batam1 hari agoAda Penyambungan Pipa Jalur Bundaran Bandara, Pelanggan ABHi di Wilayah Ini Agar Segera Menampung Air
-
Batam2 hari agoOptimalkan Tata Kelola Kelembagaan, Kepala BP Batam Sambangi Kejati Kepri
-
Batam2 hari agoPeraih Anugerah Investasi BP Batam 2025, Li Claudia: Perkuat Kolaborasi untuk Batam Lebih Maju dan Modern
-
Headline3 hari agoWagub Nyanyang Lantik Tujuh Anggota KPID Kepri Periode 2025-2028
-
Batam1 hari agoAJI Batam dan Perpustakaan BI Kepri Gelar Workshop dan Kompetisi Menulis



