Connect with us

Tanjungpinang

Pilkada Tanjungpinang, Rahmah-Rizha Hafizh Nomor 1, Lis Darmansyah-Raja Ariza Nomor 2

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

Img 20240924 Wa0199
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungpinang secara resmi melakukan pengundian dan penetapan nomor urut Calon Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang pada Pilkada 2024.

Tanjungpinang, Kabarbatam.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungpinang secara resmi melakukan pengundian dan penetapan nomor urut Calon Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang pada Pilkada 2024.

Pengundian nomor urut tersebut dilakukan pada rapat pleno terbuka di Hotel CK, Senin (23/9). Pleno ini dipimpin langsung oleh Ketua KPU Kota Tanjungpinang, Muhammad Faizal.

Pencabutan nomor urut diawali dengan pengambilan nomor antrian dari kedua wakil pasangan calon, yakni Rizha Hafizh dan Raja Ariza.

Hasilnya, Rizha Hafiz mendapatkan nomor antrian 14, sedangkan Raja Ariza mendapatkan nomor 6.

“Berdasarkan aturan, nomor antrian terkecil mendapat kesempatan pertama untuk mengambil tabung merah berisi nomor urut. Sehingga Lis Darmansyah mengambil undian dahulu disusul Rahma,” kata Ketua KPU Kota Tanjungpinang, Muhammad Faizal.

Dari hasil pengundian, pasangan Rahma dan Rizha Hafizh memperoleh nomor urut 1, sementara pasangan Lis Darmansyah dan Raja Ariza mendapatkan nomor urut 2.

Img 20240924 Wa0200

Dalam kesempatan itu, Faizal menuturkan bahwa pengundian dan penetapan nomor urut menjadi awal dari masing-masing Paslon untuk mempromosikan pasangannya pada tahapan kampanye yang akan berlangsung mulai 25 September hingga 23 Oktober 2024 mendatang.

Oleh karena itu, Faizal mengajak kepada seluruh masyarakat agar tetap menjaga kondusifitas Kota Tanjungpinang dalam masa kampanye ini.

“Perbedaan pilihan itu wajar, tapi bagaimana kita secara dewasa bisa menjaga ketertiban, keamanan dan kedamaian di Kota Tanjungpinang,” pungkasnya.

Diketahui, pasangan calon Rahma-Rizha didukung empat gabungan partai politik yakni; Partai Nasdem, PKS, Partai Demokrat, dan PAN.

Sementara, pasangan calon Lis Darmansyah – Raja Ariza diusung delapan gabungan partai politik, yakni; PDIP, Partai Gerindra, Partai Golkar, PKB, Hanura, PPP, Perindo dan Gelora. (*)

Advertisement

Trending