Connect with us

Bintan

Polres dan Kejari Bintan akan Awasi Pelaksanaan Proyek Pemkab Bintan

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F38066752

Bintan, Kabarbatam.com– Pemerintah Kabupaten Bintan bersama Polres Bintan, dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Bintan menandatangani kerjasama atau MoU, di ruang rapat Kantor Bupati Bintan, Lantai II, Jum’at (7/2/2020).
MoU yang telah disepakati bersama tersebut yakni sinegri antara Pemkab, Polres dan Kejari Bintan, terkait pengamanan dan pengawasan pelaksanaan proyek pembangunan yang akan dilaksanakan Pemkab Bintan.
Dalam hal ini, Pemerintah Daerah membutuhkan pengamanan dan pengawasan guna meminimalisir permasalahan maupun pelanggaran hukum di wilayah Kabupaten Bintan.
Kapolres Bintan AKBP Boy Herlambang mengatakan, dalam pembangunan tentunya ada koordinasi dengan baik di antara pemangku kepentingan hingga ke jajaran bawah dalam hal ini OPD Bintan maupun pihak Polres Bintan dan Kejaksaan Negeri Bintan. “Sehingga target proyek pembangunan dapat terselesaikan dengan baik guna mensejahterakan masyarakat,” ujarnya.
“MoU yang dilaksanakan pada hari ini di Ruang Rapat 2 Kantor Bupati bertujuan untuk menciptakan situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Bintan yang aman, nyaman, dan kondusif,” jelas Boy Herlambang usai pertemuan sekaligus pelaksanaan penandatanganan MoU yang disaksikan oleh OPD Kabupaten Bintan, Pejabat Utama Polres Bintan, dan Pejabat Utama Kejaksaan Negeri Bintan.(Yul)

Advertisement

Trending