Tanjungpinang
Rahma Imbau Masyarakat Patuhi Anjuran Pemerintah Cegah Penyebaran Covid-19

Tanjungpinang, Kabarbatam.com– Wakil Walikota Tanjungpinang, Hj. Rahma, S.IP menghimbau masyarakat untuk melakukan aktivitas di rumah, untuk mencegah penyebaran Corona virus disease atau Covid-19.
Rahma mengatakan karena sebagai pejabat publik, tidak terelakkan dalam kesibukannya berinteraksi dan berurusan dengan banyak pihak.
Rahma yang bisa dikatakan memiliki rutinitas yang paling sering turun ke lapangan agak sedikit mengurangi bahkan tidak sama sekali terlihat keluar rumah. Dirinya hanya memantau dari telepon seluler dan menerima laporan dari masyarakat dari jarak jauh.
Salah satu jalan yang ditempuh Rahma dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 ini adalah dengan sebisa mungkin meminimalisasi interaksi, termasuk dengan keluarga beliau sendiri.
Sudah dua pekan terakhir Rahma memilih rumah jabatan atau rumah dinas Wakil Walikota di Bukit Manuk sebagai destinasi dalam beraktivitas dan beristirahat. Selain menjaga kesehatan, hal ini setidaknya menjadi langkah antisipasi terhadap Covid-19.
Senada dengan yang disampaikan Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul, S.Pd beberapa waktu lalu, sebagai Wakil Walikota Tanjungpinang, Rahma juga tidak lupa mengimbau kepada seluruh masyarakat Kota Tanjungpinang untuk melakukan aktifitas di rumah dan mengurangi keluar rumah kecuali hal yang mendesak.
“Saya harap kepada masyarakat tidak perlu cemas dan panik, mari ikuti anjuran dan edaran pemerintah untuk berdiam diri di rumah, meskipun demikian hal tersebut tidak mengurangi kesempatan untuk menyelesaikan tugas dan pekerjaan dalam pelayanan kepada masyarakat,” kata Rahma.
“Untuk anak-anak sekolah tetap belajar dan selesaikan tugas-tugas yang diberikan oleh guru, kurangi kegiatan-kegiatan di luar rumah, melakukan pola hidup bersih dan sehat serta perbanyak berdoa dan beribadah,” imbaunya. (Yul).









-
Batam3 hari ago
BP Batam: Izin Cut and Fill Dekat Vista dan Pulau Setokok Lengkap, Aktivis Jangan Menyebar Isu Tidak Benar
-
Batam3 hari ago
Gubernur Ansar Dampingi Menko AHY Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong Batam
-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam2 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna1 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Bersama Menko AHY, Kepala dan Wakil Kepala BP Batam Resmikan Pelabuhan Internasional Gold Coast di Bengkong
-
Batam2 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Batam3 hari ago
Hadiri Peresmian Gold Coast International Ferry Terminal, Amsakar: Kunjungan Wisman ke Batam Akan Semakin Meningkat