Anambas
Ribuan Masyarakat Anambas Antusias Sambut Kehadiran H. Muhammad Rudi

Anambas, Kabarbatam.com – Ribuan masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas antusias menyambut kehadiran calon Gubernur Kepulauan Riau, H. Muhammad Rudi.
Salah satu tokoh masyarakat di Desa Nyamuk, Alwizar mengatakan, kehadiran Rudi menjadi suatu harapan bagi masyarakat yang menginginkan Provinsi Kepulauan Riau dapat lebih maju ke depannya.
“Besar harapan kami, Pak Rudi dapat lebih memperhatikan ekonomi masyarakat Anambas. Kami siap mendukung Pak Rudi dan Pak Rafiq untuk Kepri yang lebih baik,” ujarnya, Selasa (29/10/2024) malam.
Sementara, H. Muhammad Rudi mengaku terharu atas sambutan yang luar biasa dari masyarakat Kepulauan Anambas.
Kehadirannya sejak Minggu (27/10/2024) hingga Rabu (30/10/2024), kata Rudi, menjadi bagian penting dalam memperjuangkan pembangunan inklusif yang berkeadilan apabila terpilih menjadi Gubernur Provinsi Kepulauan Riau.
“Selain bersilaturahmi, saya berusaha untuk menjemput aspirasi masyarakat Anambas. Saya ingin, seluruh daerah mendapat perhatian yang sama apabila kami terpilih untuk memimpin pemerintahan Provinsi Kepri,” ujar Rudi.
Ia memaparkan, dirinya Bersama Aunur Rafiq akan berupaya maksimal untuk menyelaraskan program pemerintah daerah dengan rencana strategis pemerintahan pusat. Sebagaimana yang tertuang dalam Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, Prabowo – Gibran.
Dimana, salah satunya adalah dengan memperkuat pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) serta mengoptimalkan kualitas layanan kesehatan dan pendidikan.
“Saya ingin agar pertumbuhan ekonomi Provinsi Kepri ini lebih meningkat. Dengan memperkuat pembangunan dari tingkat desa, maka saya yakin pemerataan ekonomi bisa tercapai. Yang terpenting, aksesnya kita buka agar layanan kesehatan dan pendidikan bisa maksimal,” pungkasnya. (*)









-
Headline3 hari ago
TNI AL Tangkap Kapal Asing Bermuatan 1,9 Ton Narkotika di Perairan Karimun
-
Headline2 hari ago
Dimediasi Dahlan Dahi, 2 Tokoh Utama di PWI Hendry Ch Bangun dan Zulmansyah Sepakat Gelar Kongres Persatuan PWI
-
BP Batam2 hari ago
Pelantikan Paus Leo XIV, Presiden Prabowo Utus Fary Francis: Bawa Pesan Persatuan ke Vatikan
-
Headline3 hari ago
PWI Kepri Subsidi 1 Bulan Angsuran Pertama Bagi 3 Wartawan Penerima Bantuan Rumah Bersubsidi
-
Bintan3 hari ago
Bupati Roby Hadiri Rakor Penguatan Sinergi KPK Bersama Pemerintah Daerah
-
Batam3 hari ago
Tingkatkan Sinergitas, Kodam I/BB Teken Kerja Sama dengan Kejati di Batam
-
Batam2 hari ago
Warga Rempang Gelar Aksi Damai, Dukung PSN dan Tolak Intimidasi
-
Batam22 jam ago
DR Suyono Saputra Terpilih Sebagai Ketua ISEI Cabang Batam Periode 2025-2028