Batam
Rudi Dorong Mubaligh di Batam jadi Pengusaha untuk Tingkatkan Kesejahteraan

Batam, Kabarbatam.com – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, mendorong para mubaligh di Batam bisa menjadi pengusaha. Hal itu untuk meningkatkan kesejahteraan para pendakwah di daerah tersebut.
“Sejak 2009 sudah kami dorong saat saya masih menjabat Anggota DPRD Batam,” ujar Rudi usai silaturahmi bersama Perngusaha Persatuan Mubaligh Kota Batam, Minggu (21/11/2021).
Bukan tanpa alasan Rudi mendorong para mubaligh memiliki usaha. Ia tak ingin, dalam menyiarkan agama, para mubaligh masih terkendala dengan masalah perekonomian.
“Saat mereka menyiarkan Islam, tapi masih memikirkan bagaimana perekonomian keluarga maka akan jadi masalah,” ujarnya.
Untuk itu, para mubaligh yang belum memiliki usaha akan terus didorong dengan beragam pelatihan. Ia berharap dengan begitu akan muncul pengusaha-pengusaha baru di lingkungan para mubaligh.
“Tentu tak hanya dengan teori saja, harus ada praktiknya,” tegas Rudi.
Jika upaya ini terealisasi, ia optimistis para mubaligh di Batam akan lebih fokus mendakwahkan Islam jika perekonomiannya sudah mencukupi.
“Kalau di rumah masih ada masalah, akan sulit. Kita dorong mubalig bisa memiliki usaha, kalau bisa besar bisa menciptakan lapangan kerja,” tegas Rudi. (*)









-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam3 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam3 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Batam14 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen23 jam ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi