Kepri
Sempat Viral Terkait Sepatu, Kali Ini Brigadir Angga Jadi Khotib Salat Jumat
Lingga, KABARBATAM.com – Brigadir Teuku Angga Kurniawan anggota Polres Lingga selalu punya cara dalam mendekatkan dirinya pada masyarakat dan mensyiarkan pesan kamtibmas disetiap kesempatannya.
Pria yang akrab dengan panggilan Brigadir Angga ini sempat viral di media sosial dan pemberitaan media online lokal dan nasional terkait pemberian sepatu dan seragam pada anak-anak Sekolah Dasar yang berada dipelosok pulau Singkep bagian Barat, kali ini masih dengan mengenakan seragam kebanggannya, Brigadir Angga dipercayakan menjadi Khotib Salat Jum’at di Masjid Al-Inayah Kelurahan Raya Kecamatan Singkep Barat Kabupaten Lingga, Jumat (03/01/2020).
Dihadapan para jemaah Salat Jum’at, dalam khutbahnya Brigadir Angga mengajak jamaah untuk meningkatkan Iman dan Taqwa dengan sebenar-benarnya, Taqwa yaitu menjalankan semua perintahNya dan menjauhi semua laranganNya.
Selain itu Brigadir Angga yang dikenal akrab oleh masyarakat Lingga yang berbudi pekerti dan santun ini juga mengajak jamaah untuk menjaga lisan dalam berbicara serta saling menghargai pendapat satu sama lain.
“Marilah kita senantiasa saling menghormati, menghargai sesama dan saling tolong menolong dalan kebajikan sehingga terwujudnya persatuan, bukan permusuhan,” kata Brigadir Angga.
Pria yang sempat viral beberapa waktu lalu di media sosial dan pemberitaan di portal media online lokal dan nasional terkait pemberian santunan sepatu dan seragam kepada siswa Sekolah Dasar yang berada di wilayah pelosok pulau Singkep bagian Barat ini tampak fasih dalam penyampaian Khutbah Jumat nya dihadapan para jamaah.
Terkait hal tersebut Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho, menyampaikan bahwa dalam rangka menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat, Polres Lingga menggelar berbagai macam kegiatan, baik itu bentuk kegiatan sosial, himbauan juga kegiatan keagamaan, yakni Jumat Keliling Polres Lingga.
“Disetiap kesempatan kita mesti harus bersentuhan langsung dan menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat, pesan yang kita sampaikan dikemas melalui pendekatan serta komunikasi dan silaturahmi, seperti harapan kita bersama hal tersebut guna menjaga wilayah kita selalu dalam keadaan aman, nyaman dan kondusif,” kata AKBP Joko Adi.
(Fikri)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Headline2 hari ago
Warga Lubuk Semut Antusias Menangkan Paslon Iskandar-Rocky