Headline
Sempena HPN 2025, Insan Pers di Anambas Akan Sambangi Desa Tertinggal dan Berikan Internet Satelit

Anambas, kabarbatam.com – Memperingati Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2025, insan pers di Anambas menyiapkan sejumlah kegiatan yang akan menyasar masyarakat di Kabupaten Kepulauan Anambas.
Pembentukan panitia pun dibentuk guna melancarkan kegiatan tahunan yang merupakan ulang tahun para insan pers di seluruh Indonesia.
Dalam susunan panitia, Wisnu Een yang merupakan Kepala Biro Gokepri.com dipercaya menjadi Ketua Panitia HPN 2025 di Kabupaten Kepulauan Anambas, Pinni Kabiro Zona Sidik menjabat sekretari dan Johanda Kabiro Melayu News sebagai bendahara.
Tidak hanya itu, bagian seksi-seksi turut diisi oleh para kabiro atau wartawan dari berbagai media, baik cetak maupun online, tingkat lokal hingga nasional yang bekerja di Kabupaten Kepulauan Anambas.
Ketua Panitia Pelaksana HPN, Wisnu Een menjelaskan bahwa kegiatan yang akan diselenggarakan bulan depan seiring dengan peringatan HPN di seluruh Indonesia bertema “Pers Bersama Masyarakat, Upaya Setarakan Kesenjangan Sosial di Perbatasan Negeri”.
“Pada tema kita sedikit berbeda dari tema HPN Nasional, akan tetapi tujuannya tetap sama, yaitu mengawal Indonesia Emas 2045, kegiatan nanti juga akan secara langsung menyentuh masyarakat,” jelas Een di salah satu kedai kopi di Tarempa, Kamis (16/01/2025).
Een mengatakan, dalam rencana kegiatan HPN 2025 di Anambas akan mengangkat isu sosial di wilayah atau desa yang memang butuh perhatian lebih, karena kesenjangan sosial yang sangat terasa.
“Kita rencana akan melakukan peliputan khusus di salah satu desa yang memang butuh perhatian, di samping itu, kita juga akan memberikan internet satelit Starlink kepada desa itu, nantinya kami pilah desa mana yang benar-benar membutuhkan,” katanya.
Tidak hanya itu, pada kegiatan HPN 2025 di Anambas juga rencananya akan dilangsungkan jalan santai pada puncak Hari Pers Nasional tanggal 09 Februari 2025, yang mana kegiatan tersebut terbuka untuk umum.
“Kami juga akan mengadakan jalan santai sebagai peringatan puncak HPN 2025 di Anambas, akan ada hadiah menarik yang bisa didapatkan masyarakat, secara tidak langsung tidak hanya pers yang merasakan HPN, masyarakat juga ikut dalam ulang tahunnya wartawan se-Indonesia,” ucapnya.
“Untuk itu, kami sebagai Panitia Pelaksana HPN 2025 di Anambas memohon doa dan dukungannya agar kegiatan dapat terlaksana dengan sukses nanti,” sambung Een.
Plt Ketua PWI Anambas, Sahat Eduar Sihombing selaku penanggungjawab HPN 2025 mengatakan bahwa kegiatan ini memang rutin tiap tahun dilaksanakan, sebagai bentuk perayaan hari besarnya para pers di Indonesia.
“Kepada panitia yang sudah dibentuk, agar segera bekerja untuk menyukseskan kegiatan HPN 2025 di Anambas,” ujar Edo, panggilan akrab Plt Ketua PWI Anambas.
Ia pun lantas mengajak wartawan yang bertugas di Kepulauan Anambas untuk bergabung menjadi panitia guna memaksimalkan dan melancarkan kegiatan HPN 2025 di Anambas yang langsung menyentuh masyarakat.(*)









-
Natuna3 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Headline3 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam1 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen2 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam1 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Batam2 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha
-
Ekonomi1 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
Batam2 hari ago
Li Claudia Komitmen Benahi Tata Kota Batam untuk Dukung Iklim Investasi