Batam
Seorang WNI Kru Kapal MV Kelanis Exspress Tewas di Perbatasan Laut Indonesia

Batam, Kabarbatam.com – Hari Dwi Suryono (64), Warga Negara Indonesia (WNI) salah seorang crew Kapal MV Kelanis Exspress dikabarkan tewas di perbatasan laut Indonesia.
Belum diketahui penyebab meninggalnya kru kapal tersebut. Polisi masih melakukan penyelidikan.
Peristiwa tewasnya kru Kapal MV Kelanis Exspress tersebut dibenarkan oleh Kasat Polair Polresta Barelang AKP Syamsurizal A, saat dikonfirmasi Kabarbatam.com pada Kamis (13/8/2020) siang.
“Ya benar, ada orang yang dilaporkan meninggal dunia di kapal Kelanis Express, korban meninggal dunia pada 9 Agustus 2020 dan berprofesi sebagai Chef Enginer, di kapal tersebut” ungkapnya.
Dijelaskan Syamsurizal, Saat ini korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri untuk dilakukan Visum et Repertum (VeR)
“Korban dibawa ke RS. Bhayangkara untuk dilakukan VeR dan masih dalam proses penyelidikan,” jelasnya.
Sementara itu, belum diketahui pasti apa penyebab tewasnya pria tersebut, saat ini pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan guna mengetahui penyebab kematian kru kapal itu. (Tok)









-
Batam3 hari ago
BP Batam: Izin Cut and Fill Dekat Vista dan Pulau Setokok Lengkap, Aktivis Jangan Menyebar Isu Tidak Benar
-
Batam3 hari ago
Gubernur Ansar Dampingi Menko AHY Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong Batam
-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam2 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna1 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Bersama Menko AHY, Kepala dan Wakil Kepala BP Batam Resmikan Pelabuhan Internasional Gold Coast di Bengkong
-
Batam2 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Batam3 hari ago
Hadiri Peresmian Gold Coast International Ferry Terminal, Amsakar: Kunjungan Wisman ke Batam Akan Semakin Meningkat