Headline
Sukseskan Program Polri Peduli Penghijauan, Bupati Karimun Apresiasi Polres Karimun dan Jajaran
Karimun, Kabarbatam.com – Program Kapolri Jenderal Polisi Drs Idham Aziz M.Si, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar peduli lingkungan dan mengurangi pemanasan global telah dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Indonesia, Jumat (10/1/2019).
Kegiatan tersebut juga dilaksanakan di Kabupaten Karimun. Di bawah kepemimpinan Kapolres Karimun AKBP Yos Guntur FS S.H., S.IK., M.H. sebanyak 1.241 bibit pohon telah ditanam untuk menyukseskan program Kapolri yakni “Polri Peduli Penghijauan sekaligus Hari Gerakan Satu Juta Pohon” bertempat di Mako Polsek Tebing, Kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau.
Bupati Karimun Drs. H. Aunur Rafiq, S.Sos., M.Si, turut hadir di kegiatan penghijauan tersebut. Aunur Rafiq mengucapkan terimakasih dan apresiasinya atas program Polri Peduli Penghiauan, khususnya jajaran Polres Karimun.
“Kita sama-sama hadir di Mapolsek Tebing dalam rangka penanaman pohon oleh Polres Karimun bersama seluruh FKPD dan OPD serta Organisasi Masyarakat Se-Kabupaten Karimun, dimana kegiatan penghijauan yang dicanangkan oleh bapak Kapolri ini dilakukan serentak di seluruh Indonesia,” kata Bupati Aunur Rafiq.

Bupati Karimun Dr. H. Aunur Rafiq, S.Sos. M.Si beserta Forkompinda Kabupaten Karimun. (Humas Pemkab Karimun)
“Untuk itu, atas nama Pemerintah Kabupaten Karimun saya mengucapkan Terima Kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Kepolisian Republik Indonesia khususnya Polres Karimun yang melaksanakan kegiatan penghijauaan yang sangat bermanfaat bagi semua orang,” tambah Aunur Rafiq.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga memberikan pesan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Karimun untuk ikut peduli terhadap lingkungan.
“Kita lihat hari ini ada penanaman pohon termasuk buah-buahan, Semoga penanaman yang kita laksanakan hari ini mampu membuat masyarakat lebih peduli terhadap lingkungannya,” ujar Bupati.

Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Karimun melakukan penanaman pohon. (Humas Pemkab Karimun)
Aunur Rafiq juga berpesan kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Karimun, untuk berperan aktif menjaga kelestarian lingkungan hidup, seperti melakukan dari hal terkecil yaitu dengan melakukan penghijauan dan menjaga tanaman yang telah kita tanam di depan rumah kita sendiri.
Selain Bupati Karimun dan Kapolres Karimun, Kegiatan Penghijauan ini juga diikuti Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yaitu Ketua DPRD Kabupaten Karimun M Yusuf Sirat, Sekretaris Daerah Pemkab Karimun Muhammad Firmansyah, Dandim 0317 Tbk Letkol Inf Denny, Danlanal Tanjung Balai Karimun Letkol (P) Mandri Kartono serta seluruh FKPD dan OPD Kabupaten Karimun. (Gik)
-
Natuna2 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Batam2 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Parlemen3 hari agoKomisi I DPRD Kota Batam Gelar RDPU, Mediasi Polemik Lahan Kavling Batuaji Baru
-
Batam3 hari agoDPRD Kota Batam Gelar Paripurna, Dengarkan Pendapat Wali Kota soal Ranperda LAM
-
Headline2 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Batam3 hari agoNegosiasi Senyap Owner PT ADB Tak Goyahkan Kasus Dugaan Penipuan Jual Beli Bangkai Kapal Tongkang di Lingga
-
Tanjungpinang2 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang2 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional



