Headline
Suryani Ingin Ada Pusat Pengolahan Hasil Laut di Lingga
Daik, Kabarbatam.com – Suryani Cawagub Pasangan Calon Gubernur Isdianto Nomor Urut 2 bergerak dari Singkep Selatan menuju Desa Sungai Buluh, Singkep Barat, Lingga untuk menyapa massa pendukungnya yang ada di Lapangan Jubil Rahmad, pada Kamis siang (15/10/2020).
Suryani mengajak masyarakat yang hadir untuk memilih INSANI Nomor Urut 2 yang akan membawa Provinsi Kepulauan Riau lebih maju dan sejahtera, sesuai dengan potensi daerah.
Di Lingga, Suryani menyebut bila sumber daya laut adalah potensi yang bisa menyejahterakan warga.
“Kami mendorong produk kerupuk Lingga yang sudah ada bisa menjadi produk yang unggul, masing-masing bisa mengantongi perizinan seperti P-IRT dan Sertifikat Halal MUI,” harap Suryani.
“Selain kerupuk, kami juga berharap di Lingga ini ada pusat pengolahan hasil laut, pengalengan ikan sebagai contohnya,” lanjutnya.
Suryani, Cawagub yang berpasangan dengan Cagub Isdianto ini selalu mengingatkan agar masyarakat memberi dukungan dengan mencoblos pasangan Isdianto-Suryani Nomor Urut 2 untuk meneruskan pembangunan di Kepulauan Riau.
Dalam setiap kegiatan kampayenya, Suryani juga mengimbau agar masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan menggunakan sabun. (*)







-
Headline1 hari ago
Mantan Wakapolri Komjen Pol Yusuf Manggabarani Wafat, Dimakamkan di Makassar
-
Headline4 jam ago
Joint Operation BNN, Bea Cukai dan TNI AL Berhasil Amankan 1,8 Ton Sabu di Perairan Kepulauan Riau
-
Batam2 hari ago
Ada Perbaikan Pipa Depan Cammo Industrial Park, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Uncategorized @id17 jam ago
Nama Mantan Kapolda Kepri Dikaitkan Bisnis Tambang Bauksit di Lingga, Tokoh Pemuda Nongsa Mengecam Keras
-
Batam3 hari ago
Kepri dan Johor Luncurkan Platform Promosi Wisata “JIWA”, Wujudkan Keistimewaan bagi Warga Perbatasan
-
Batam1 hari ago
PWI Batam Respons Dugaan Pemerasan oleh Oknum Wartawan di SMPN 26 Batam: Ini Hasilnya!
-
Batam2 hari ago
Universitas Batam Lepas 250 Mahasiswa Ikuti KKN Selama 1 Bulan di Teluk Mata Ikan Nongsa
-
Batam2 hari ago
Panglima Lang Laut Suherman Kecam Pencatutan Nama Yan Fitri Halimansyah Soal Tambang Bauksit di Lingga