Batam
Suryani Siap Realisasikan Kebutuhan Pasokan Listrik bagi Warga Sei Nayon
Batam, Kabarbatam.com – Kampanye terakhir Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 2, Suryani menyatakan komitmennya akan meneruskan keluhan warga, terkait minimnya aliran listrik untuk warga RT 04/RW 12, Sei Nayon, Kelurahan Sadai, Kecamatan Bengkong.
Minimnya pasokan listrik dirasakan oleh warga RT 04/RW 12, Sei Nayon, Kecamatan Bengkong, Batam. Pasalnya, warga yang bermukim di RT 04/RW 12, Sei Nayon, belum mendapatkan aliran listrik resmi dari PLN.
Keluhan itu disampaikan oleh Ketua RW 12, Sei Nayon, Dalimunthe disela-sela kampanye terakhir Paslon Nomor Urut 2, Isdianto-Suryani (INSANI) bertempat di RT 04/RW 12, Sei Nayon, Kelurahan Sadai, Kecamatan Bengkong, Sabtu (5/12/2020).
Dalimunthe mengatakan, uneg-uneg warga di Sei Nayon ini sangat banyak, namun yang sangat ini dibutuhkan oleh warga adalah aliran listrik.
“Disinilah kami meminta bantuan kepada calon pemimpin kami untuk memberikan penyampaian kepada pihak PLN agar wilayah kami diberikan rekomendasi supaya dapat dialiri listrik. Karena pihak PLN sendiri yang menyampaikan kepada kami seperti itu,” ujar Dalimunthe.
Dijelaskannya, saat ini sebagian besar warga RT 04/RW 12, Sei Nayon menggunakan daya berukuran 10 ampere dan terbagi beberapa rumah. Sehingga potensi konsleting listrik dan kebakaran menjadi kekhawatiran sendiri bagi warga.
“Dengan daya 10 Ampere sampai beberapa rumah yang menggunakannya itu bukan kapasitanya lagi, terkadang kabel yang panjangnya mencapai 200 meter melewati pemukiman warga dan kita khawatirkan terjadi konsleting dan mengakibatkan kebakaran,” terangnya.
Menanggapi keluhan tersebut, calon Wakil Gubernur nomor urut 2, Suryani didampingi Wakil Sekretaris Tim INSANI, Uba Ingan Sigalingging menampung keluhan warga dan siap meneruskan ke instansi terkait.
Suryani mengungkapkan,”Kebetulan saya terakhir sebelum mengundurkan diri dari anggota DPRD Provinsi Kepri, saya berada di Komisi III, mitranya ESDM. Nantinya, akan saya sampaikan ke dinas ESDM Provinsi Kepri sebelum ke Gubernur. Karena secara teknis dinas ESDM lah yang berhak berkoordinasi dengan PLN,” ungkap Suryani.
Tak hanya itu, dalam kampanye terakhir INSANI, Suryani menyampaikan kepada warga Sei Nayon bahwa mulai besok calon Gubernur Kepri, H. Isdianto akan aktif kembali sebagai Gubernur definitif yang selama ini cuti dalam masa kampanye.
“Ini terakhir masa kampanye, mulai besok beliau sudah aktif kembali sebagai Gubernur Kepulauan Riau. Semoga pertemuan pada hari ini membawa berkah, tentu harapan kami paslon nomor urut 2 bisa mendapatkan dukungan penuh warga Sei Nayon,” kata Suryani.
Selain itu, Komitmen paslon INSANI didalam kampanye terakhir ini adalah bagaimana ke depannya mengoptimalkan waktu yang masih ada.
“Kami berharap masyarakat proaktif pada tanggal 9 Desember, untuk datang ke TPS dan memilih pasangan calon yang bisa membawa aspirasi masyarakat, yaitu Isdianto-Suryani,” pungkasnya. (Atok)
-
Batam2 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam1 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial13 jam ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial1 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Buka Rute Roro Batam-Johor, BP Batam Dorong Pengembangan Pariwisata dan UMKM Kota Batam
-
Batam2 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam9 jam ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024