Batam
Tanpa Campur Tangan Pemerintah, Warga View Indah Kabil Sukarela Perbaiki Jalan Ambles di Bumi Perkemahan
Batam, Kabarbatam.com – Minim perhatian pemerintah setempat, warga Kaveling View Indah, Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa memperbaiki jalan ambles Bumi Perkemahan, Kota Batam.
Diketahui, akses ruas jalan Bumi Perkemahan persis berhadapan dengan pemukiman warga Kaveling View Indah sejak beberapa bulan lalu ambles setelah di hantam derasnya air ketika hujan tiba.
Meski berulang kali warga telah melaporkan peristiwa itu ke pihak pemerintah setempat, dalam hal ini Kelurahan dan Kecamatan, namun hal tersebut tidak mendapat respons sehingga salah satu warga berinisiatif memperbaiki kondisi jalan demi keselamatan hajat banyak orang.
Warga setempat Kurniawan Saputra mengatakan, jalan tersebut amblas sejak bulan Mei 2025. Namun, tidak ada respon pemerintah meski warga telah melaporkan.
“Jalan ini saya perbaiki atas dasar inisiatif sendiri karena kita khawatir justru menimbulkan kecelakaan. Kemudian, pada tanggal 20 Juni 2025, kita pasang pagar kayu sementara untuk menahan tanah pada bahu jalan agar tidak longsor. Namun, pagar kayu itu tidak mampu menahan beban sehingga longsor parah,” ujar Kurniawan Saputra, Rabu (10/9/2025).
Memasuki bulan September 2025, jalan sebagai akses penghubung Punggur – Sei Beduk itu tak kunjung juga diperbaiki sehingga salah satu warga memperbaiki jalan amblas itu tanpa campur tangan pemerintah setempat.
“Sebelum kita memperbaiki jalan ini, saya telah izin terlebih dahulu dengan pemerintah setempat. Hal ini, kita lakukan semata-mata demi kepentingan orang banyak dan tidak ada niat apapun,” ungkap Kurniawan.
Lanjut, Kurniawan menyampaikan, ke depan diharapkan kepada masyarakat setempat dapat lebih memperhatikan dan bersama-sama memelihara akses jalan raya ini.
“Tidak ada salahnya kita membantu pemerintah memelihara jalan ini. Meskipun menggunakan dana pribadi, saya ikhlas karena ini demi keselamatan orang banyak yang melintas di sini,” pungkasnya. (Atok)
-
Anambas2 hari agoCamat Aktif Digerebek Asyik Nyabu di Kantor, Kapolres Anambas: Tidak Ada Toleransi!
-
Batam22 jam ago450 Prajurit Yonif 136/Tuah Sakti Siap ke Papua, Danyonif: Kita Berangkat Bukan untuk Cari Kehormatan!
-
Batam3 hari ago‘Bersenggolan’ dengan Kapal Tanker, Haluan Horizon Ferry Tujuan Singapura Rusak Parah: Penumpang Sempat Panik
-
Batam1 hari agoZul Arif Terpilih Sebagai Ketua BPSK Kota Batam, Unggul 1 Suara dari Alan Suharsad
-
Ekonomi3 hari agoPerkembangan Ekonomi Kepri Melesat, Gubernur Ansar Terima Penghargaan Inovator Ekonomi Inklusif Daerah
-
Natuna1 hari agoCen Sui Lan Perkuat Infrastruktur Strategis Natuna, Radar Canggih MMS-2 Siap Awasi Langit Perbatasan
-
Batam3 hari agoBangunan Mangkrak Rp43 Miliar, Gedung DPRD Natuna Akan Direvitalisasi
-
Batam22 jam agoYonif Raider Khusus 136/Tuah Sakti Gelar Doa Bersama Jelang Satgas Pamtas RI-PNG di Papua



