Batam
Terindikasi Persinggahan Narkoba, Rumah Mewah di Kawasan Sukajadi Digerebek BNN Kepri

Batam, Kabarbatam com – Badan Narkotika Nasional Provinsi Kepulauan Riau menggerebek sebuah rumah elit di jalan Cemara Mas nomor 10, Sukajadi, Batam, Kepulauan Riau, Kamis (5/12/2024) pagi.
Usut punya usut, penggerebekan rumah mewah ini diduga adanya tempat persinggahan dan penyimpanan narkotika seberat puluhan kilogram.
Penggerebekan dipimpin langsung oleh Kepala BNNP Kepri Brigjen Pol Hanny Hidayat.
Pantauan dilapangan, rumah mewah berlantai dua yang di cat warna putih ini dijaga ketat oleh pihak kepolisian serta juga ada Unit Deteksi K9.
Di pekarangan rumah juga terlihat satu unit mobil Honda Jazz warna biru dengan nomor polisi BP 214 NI.
Hingga saat ini, pihak Petugas BNNP Kepri masih melakukan penggeledahan di dalam rumah mewah tersebut.
Selain di kawasan perumahan Sukajadi, BNN Kepri juga menyatroni sebuah rumah di kawasan Palm Beach Baloi yang diduga kuat sebagai lokasi jaringan peredaran narkoba. (Atok)









-
Natuna3 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Headline3 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam1 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen2 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam2 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha
-
Batam1 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Ekonomi1 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
Batam1 hari ago
Li Claudia Komitmen Benahi Tata Kota Batam untuk Dukung Iklim Investasi