BP Batam
Terowongan Pelita di Batam Diperbaiki, 5 September Arus Lalu lintas Mulai Dialihkan
Batam, Kabarbatam.com– Untuk memelihara kekuatan struktur jalan underpass Pelita, Badan Pengusahaan (BP) Batam akan memulai proses perbaikan infrastruktur yang akrab disebut “Terowongan Pelita” tersebut pada 5 September 201.
Selama pelaksanaan perbaikan underpass, maka akan terjadi pengalihan arus lalu lintas.
Kasubdit Pembangunan Jalan, Jembatan dan Transportasi Massal BP Batam, Boy Zasmita mengatakan, perbaikan akan dilakukan sebanyak dua tahap.
Pada awal perbaikan underpass pada Section A, akan dilakukan penutupan dan pengalihan jalan. Dengan demikian, lalu lintas dari Seipanas menuju Nagoya akan dialihkan ke Jalan Yos Sudarso, lalu putar arah menuju Nagoya.
“Sedangkan pada saat pengerjaan Section B, akan terjadi pengalihan arus lalu lintas menuju Sei Panas. Arus lalu lintas dari Nagoya tetap dapat melewati underpass pada lajur pada pengalihan yang akan dibuka,” kata Boy Zasmita.
Tim Pelaksana Perbaikan Underpass, baik dari kontraktor maupun BP Batam, telah melakukan koordinasi dengan jajaran terkait, seperti Satuan Polisi Lalu Lintas Polresta Barelang dan Dinas Perhubungan Pemko Batam sebelum perbaikan, saat perbaikan, hingga selesainya perbaikan underpass.
Boy juga mengatakan, perbaikan ini dilakukan untuk memperbaiki turunnya kekuatan struktur seiring umur bangunan, sehingga dapat mengembalikan kekuatan struktur underpass sesuai dengan usia infrastruktur yang sudah direncanakan.
“Area pekerjaan ini akan dilakukan pada bagian dinding dan lantai atas underpass. Saya, mewakili Direktur Pembangunan Prasarana dan Sarana BP Batam memohon maaf atas ketidaknyamanan ini, namun pengerjaan ini penting karena usia underpass sudah belasan tahun dan perlu dilakukan pemeliharaan agar kekuatan strukturnya kembali sesuai dengan umur rencana bangunan,” ujar Boy Zasmita. (*)







-
Headline3 hari ago
Dimediasi Dahlan Dahi, 2 Tokoh Utama di PWI Hendry Ch Bangun dan Zulmansyah Sepakat Gelar Kongres Persatuan PWI
-
BP Batam3 hari ago
Pelantikan Paus Leo XIV, Presiden Prabowo Utus Fary Francis: Bawa Pesan Persatuan ke Vatikan
-
Batam3 hari ago
Warga Rempang Gelar Aksi Damai, Dukung PSN dan Tolak Intimidasi
-
Batam2 hari ago
DR Suyono Saputra Terpilih Sebagai Ketua ISEI Cabang Batam Periode 2025-2028
-
Natuna3 hari ago
Cen Sui Lan Ingin Hilangkan Stigma “Daerah 3T” Lewat Pembangunan Infrastruktur dan Buka Akses Terisolir
-
Headline3 hari ago
Wagub Kepri Apresiasi Pemberantasan Jaringan Narkotika oleh TNI AL, Sita 1,9 Ton Sabu dan Kokain
-
Batam2 hari ago
Kepri dan Johor Luncurkan Platform Promosi Wisata “JIWA”, Wujudkan Keistimewaan bagi Warga Perbatasan
-
Batam9 jam ago
Ada Perbaikan Pipa Depan Cammo Industrial Park, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil