Connect with us

Headline

Terpilih Secara Aklamasi, Aunur Rafiq Kembali Pimpin DPD II Partai Golkar Kabupaten Karimun

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F117438208
Musda V DPD II Partai Golkar Kab Karimun dihadiri Ketua DPD I Partai Golkar Prov Kepri Akhmad Maruf Maulana. (Foto: DPD II Golkar Karimun)

Karimun,Kabarbatam.com – Musyawarah Daerah (Musda) ke-V Dewan Perwakilan Daerah (DPD) II Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau berlangsung sukses.
Melalui hasil musyawarah Musda yang digelar di Gedung Nasional, Tanjungbalai Karimun, Senin (31/8/2020), Aunur Rafiq resmi kembali menahkodai partai besutan Airlangga Hartanto tersebut dengan masa bakti 2020-2025.
Keputusan tersebut dibacakan langsung pimpinan sidang Yulmidarsih pada Musda ke-V tahun 2020. Aunur Rafiq mendapat dukungan penuh pemilik suara yakni 12 Pengurus Kecamatan Partai Golkar, organisasi sayap AMPG dan KPPG.
Terpilihnya Aunur Rafiq sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Karimun secara aklamasi itu, menambah kekuatan dan semangat para kader untuk meraih kemenangan pada pilkada Karimun tahun 2020.
Seperti yang disampaikan Ketua DPD I partai Golkar Kepulauan Riau (Kepri), Akhmad Ma’ruf Maulana dalam pidatonya dihadapan seluruh kader Partai Golkar Karimun.
“Selamat dan sukses pelantikan hari ini, luar biasa sekali semoga amanah yang kita cita-citakan semua tercapai, saya berharap kepemimpinan Pak Aunur Rafiq sebagai ketua terpilih dapat memajukan partai dan lebih bisa solid lagi, lebih bisa meraih simpati rakyat Karimun,” ujar Akhmad Ma’ruf Maulana.
Selain itu, Ma’ruf yang juga menjabat sebagai Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Kepulauan Riau ini mengharapkan agar Aunur Rafiq dapat memulihkan ekonomi kerakyatan ditengah pandemi COVID-19 saat ini.
“Saya percaya dengan tangan dingin pak Aunur Rafiq, Karimun ini kedepannya akan lebih maju ekonominya, saya sebagai pelaku ekonomi melihat sepak terjang beliau, dan juga Inshaallah saya yakin pak Aunur Rafiq bisa memenangkan pilkada 2020 ini,” katanya.
Terakhir, Ma’ruf juga berpesan kepada kader partai Golkar agar dapat memenangkan Aunur Rafiq dalam pilkada Karimun pada Desember 2020 mendatang.
“Saya minta kepada rekan-rekan Golkar, saya ingatkan karena ini intruksi partai tidak boleh ada dari kader kita ini untuk memihak atau bermain, karena intruksi partai sudah jelas apabila ketauan, setelah pilkada di Januari nanti akan kami evaluasi, ini intruksi tegas dari DPP supaya partai ini solid dan kami tidak segan-segan mengingatkan langsung dan kami selalu monitor dan memantau setiap gerakan-gerakan di provinsi ini untuk memastikan bahwa target kita untuk memenangkan pilkada Kabupaten dan Provinsi di Kepri,” ucap Ma’ruf dengan tegas.
Sementara itu, usai ditetapkan sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Karimun masa bakti 2020-2025, Aunur Rafiq menyampaikan dalam pidatonya dengan penuh tekad yang bulat akan semakin membesarkan dan membawa kejayaan Partai Golkar di masa depan.
Aunur Rafiq yang akan maju di Pilkada Karimun 2020 ini memastikan, akan melibatkan seluruh kader Golkar se-kabupaten Karimun, untuk semakin solid.
“Saya minta kepada teman-teman khususnya kepada fraksi partai Golkar untuk menggerakan mesin partai Golkar, kader-kadernya untuk digerakan secara penuh untuk menghantarkan kader partai Golkar untuk memimpin Kabupaten karimun kedepan,” pungkasnya.

Advertisement

Trending