Batam
Tim SAR Gabungan Temukan Anak Panti Asuhan Qurrotu A’yun Tenggelam di Jembatan 4 Barelang
Batam,Kabarbatam.com – Tim SAR Direktorat Polairud Polda Kepri, Basarnas Pos Sekupang bersama pihak panti asuhan Qurrotu A’yun telah menemukan seorang anak perempuan yang tenggelam di pantai Zore Jembatan 4 Barelang, Rabu (25/12/2019).
Korban tengelam bernama Putri Mutia, 9 tahun yang merupakan anak Panti Asuhan Qurrotu A’yun, Legenda Malaka, Batam Center.
Kabid Humas Polda Kepri AKBP Harry Goldenhardt menyampaikan bahwa sebelumnya Putri dinyatakan hilang pada Selasa tanggal 24 Desember 2019 saat bersama dengan rombongan anak-anak Panti Asuhan Qurrotu A’yun yang berjumlah 25 orang dan 5 orang pengasuh datang berekreasi ke Pantai Zore jembatan 4 Barelang.
Sekitar pukul 11.00 wib, seorang pengasuh menyuruh anak-anak untuk segera naik dari pantai untuk persiapan melaksanakan salat Dzuhur, namun setelah anak-anak mandi untuk bilas ternyata korban atas nama Putri tidak ditemukan.
Kemudian dilakukan pencarian oleh pihak Panti Asuhan dan pengelola pantai namun tidak ditemukan dan selanjutnya melaporkan hal tersebut ke Kepolisian terdekat.
“Selanjutnya Kapal Patroli Galang XXXI-3002 bersama Basarnas Pos Sekupang dan dibantu pihak Panti Asuhan melakukan pencarian di sekitar Pantai Zore dan hingga pada Rabu 25 Desember 2019 pada pukul 06.00 wib, korban atas nama Putri ditemukan oleh saudara Dedih yang merupakan Pihak Panti asuhan,” kata Harry.
“Selanjutnya jenazah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan visum,” jelas Kabid Humas Polda Kepri.
Dengan kejadian tersebut, Polda Kepri menghimbau dan mengingatkan kepada para orang tua yang membawa anaknya berlibur ke Pantai untuk dapat terus mengawasi dan mendampingi anak-anaknya dalam melaksanakan aktivitas di pantai maupun daerah wisata lainnya.
“Belajar dari pengalaman yang terjadi semoga hal ini menjadi pembelajaran bagi kita semua,” tutup Kabid Humas polda Kepri. (*)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam3 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Headline2 hari ago
Warga Lubuk Semut Antusias Menangkan Paslon Iskandar-Rocky