Connect with us

Kepri

Tujuh Kotak Amal Masjid Az-Zulfa Dabo Digasak Maling

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F117362944

Lingga, Kabarbatam.com – Sebanyak tujuh kotak amal yang berada di masjid Az-zulfa Dabo Singkep Kabupaten Lingga di gasak maling yang terjadi sekitar pukul 01.30 WIB, pada Selasa (8/10/2019). Kejadian tersebut pertama kali di ketahui oleh pengurus mesjid ketika akan menunaikan sholat malam, didapati kotak amal ditemukan dalam posisi terbuka.
“Yang pertama melihat kotak amal itu dibongkar pak H. Ashar, karena saya datang waktu mau masuk waktu subuh. Ketika di lihat 6 kotak amal dalam posisi terbuka tergeletak di dalam mesjid sementara satu kotak lagi ditemukan diluar mesjid,” kata Arifin, Selasa (8/10/2019) sore.
Sementara itu, Fauzi penjaga mesjid lainnya mengatakan, kejadian tersebut bukan lah yang pertama kali, sebelumnya juga telah terjadi beberapa kali. Namun pihaknya tidak pernah melaporkan kejadian tersebut kepada polisi.

“Kalau untuk kemalingan di mesjid ini sudah banyak kali, bukan kita tidak mau melapor, tapi karena kondisi uang yang di dalam kotak tidak terlalu banyak, sebab setiap hari pasti diambil untuk disimpan,” ungkap Fauzi.
Lebih jauh dikatakan oleh Fauzi, lima hari yang lalu, Riskan salah seorang penjaga mesjid juga mendapati ada tiga orang anak dibawah umur yang akan memasuki mesjid dari jendela.
“Karena dia ini bisu (tunawicara) tidak bisa teriak maka ketiga anak tersebut dikejar menggunakan pemukul beduk namun ketiga anak itu berhasil kabur,” katanya
Diketahui, disekitar lokasi mesjid pihak penjaga mesjid menemukan sepasang sepatu yang diperkirakan dipakai oleh anak-anak.

“Kita jumpa sepasang sepatu anak-anak yang tergeletak disamping mesjid, kita menduga ini anak-anak karena sebelumnya tidak ada sepatu disitu,” bebernya.
Namun atas kejadian tersebut pihaknya sangat berharap ada tindakan dari pihak kepolisian untuk menangkap para pelaku. Pasalnya kejadian tersebut membuat keresahan di masyarakat.(Fikri)

Advertisement

Trending