Batam
Vaksinasi Berhadiah Apindo Peduli Dipadati Ribuan Warga, Abaikan Prokes?
Batam, Kabarbatam.com – Program vaksinasi massal berhadiah Apindo Peduli yang berlangsung di Maha Vihara Duta Maitreya, Batam Center, dipadati ratusan bahkan ribuan warga hingga menimbulkan kerumunan, Sabtu (12/6/2021) siang.
Animo masyarakat mengikuti Vaksinasi berhadiah yang diselenggarakan oleh Tim Relawan Apindo Peduli ini sangat tinggi. Selain mendapatkan vaksin secara gratis, masyarakat juga mendapatkan hadiah menarik yang akan diundi oleh pihak penyelenggara usai melaksanakan vaksinasi.
Dalam video berdurasi 30 detik yang beredar luas di media sosial, ratusan warga berbondong-bondong dan antre mengikuti program vaksinasi berhadiah tersebut.
Di video itu menunjukkan antusiasme warga mengikuti vaksinasi namun lupa menjaga jarak dan menghindari kerumunan saat antrean vaksinasi berlangsung.
Tak hanya itu, saat antrean vaksinasi itu, masyarakat tanpa melakukan jaga jarak demi mendapatkan vaksin berhadiah Apindo Peduli.

Masyarakat antusias mengikuti vaksinasi yang digelar Tim Relawan Apindo.
Diketahui, saat ini Pemerintah Kota Batam tengah gencar-gencarnya melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang kepatuhan Protokol Kesehatan Covid-19. Namun, berdasarkan video yang diterima wartawan, adanya pemberlakuan protokol kesehatan seperti halnya menjaga jarak.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Satpol PP Kota Batam, Salim mengatakan, untuk kegiatan vaksinasi bagus. Akan tetapi, teknisnya harus diatur agar tidak terjadi penumpukan
“Misalnya kehadiran, tempat menunggunya juga diatur sehingga terjaga prokesnya, terutama jaga jarak.” Ungkapnta.
“Dengan adanya peristiwa ini kami akan panggil dan ingatkan panitianya jika ada kegiatan vaksinasi selanjutnya benar-benar diatur prokesnya,” ujar Salim. (Atok)
-
Batam2 hari agoKawasan Industri Wiraraja Buka Lowongan Besar-Besaran 2026, Tahap Awal 10 Ribu Orang
-
Headline1 hari agoAdy Hermawan Resmi Nahkodai DPD Hanura Kepri, Ini Pesan Ketum Oesman Sapta Odang
-
Headline3 hari agoDilantik Wagub, Henky Mohari Terpilih Lagi Ketuai KPID Kepri: Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
-
Batam1 hari agoAda Penyambungan Pipa Jalur Bundaran Bandara, Pelanggan ABHi di Wilayah Ini Agar Segera Menampung Air
-
Batam3 hari agoAda Pekerjaan Penyambungan Pipa di Bengkong Seken, Ini Wilayah Terdampak Aliran Air Mengecil
-
Batam2 hari agoOptimalkan Tata Kelola Kelembagaan, Kepala BP Batam Sambangi Kejati Kepri
-
Batam2 hari agoPeraih Anugerah Investasi BP Batam 2025, Li Claudia: Perkuat Kolaborasi untuk Batam Lebih Maju dan Modern
-
Batam3 hari agoBejat, Seorang Ayah di Sagulung Tega Cabuli Anak Kandungnya



