Connect with us

Headline

Zona Merah, Kundur Bakal Disemprot Disinfektan Berskala Besar

redaksi.kabarbatamnews

Published

on

F117247488

Karimun, Kabarbatam.com – Pemerintah Kecamatan Kundur, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, segera melakukan penyemprotan disinfektan berskala besar di wilayahnya.
Hal itu dilakukan usai Pulau Kundur ditetapkan sebagai zona merah oleh Bupati Karimun Aunur Rafiq, menyusul penambahan 5 kasus pasien positif terpapar COVID-19 dari klaster alm Kapolsek Kundur, Kompol Endi Endarto.
Camat Kundur, Syaifullah ketika dihubungi Kabarbatam.com, Selasa (11/8/2020) menyampaikan, sebelumnya TIM Covid-19 Kecamatan Kundur, telah melakukan penyemprotan disinfektan di tempat-tempat yang dilalui pasien positif COVID-19.
“Guna menekan penyebaran virus tersebut, besok kita akan melakukan penyemprotan disinfektan berskala besar di Kelurahan Tanjung Batu Kota menggunakan mobil pemadam kebakaran,” ujar Syaifullah.
Kantor Camat Kundur (Foto: Dok Camat Kundur)
Syaifullah mengatakan, selain penyemprotan disinfektan, pihaknya juga akan memperketat pintu keluar masuk orang di Pelabuhan Tanjung Batu.
“Pelabuhan kita perketat, penumpang yang tiba dari luar seperti Batam, Penyalai, Sungai Guntung dan Pulau Burung kita minta untuk menggunakan surat kesehatan,” katanya.
Tidak hanya itu, ia mengungkapkan telah menindaklanjuti surat edaran Bupati Karimun untuk membatasi tempat-tempat yang menimbulkan kerumunan massa.
“Sesuai surat edaran Bupati, kita mulai membatasi tempat kerumunan seperti di kedai kopi, jumlah meja dan kursinya kita imbau untuk menyediakan setengah dari biasanya,” ungkapnya.
Syaifullah menuturkan, sejak almarhum Kapolsek Kundur dinyatakan positif COVID-19, kesadaran masyarakat sekitar untuk mematuhi protokol kesehatan semakin meningkat.
Untuk itu, dalam rangka menekan penyebaran wabah COVID-19, mantan Sekretaris Camat Kundur Utara ini mengimbau, masyarakat untuk terus mematuhi protokol kesehatan.
“Mari bersama-sama mencegah COVID-19 dengan cara, mematuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker, jaga jarak serta menjaga pola hidup bersih dan sehat,” pungkasnya. (Gik)

Advertisement

Trending