Batam
57 Pengurus DPC Peradi SAI Kota Batam segera Dilantik
Batam, Kabarbatam.com – Dalam waktu dekat, sejumlah pengurus DPC Peradi Suara Advokat Indonesia (SAI) Kota Batam periode 2022 – 2026 bakal segera dilantik.
Segala persiapan jelang pelantikan yang berlangsung pada 6 Agustus 2022 mendatang, telah dipersiapkan sejak dini.
Pelantikan pengurus DPC Peradi SAI dengan mengusung tema “Sinergitas Peradi Suara Advokat Indonesia Bersama Para Penegak Hukum untuk Mewujudkan Organisasi yang Profesional” akan berlangsung di Hotel Aston, dihadiri sejumlah pejabat tinggi di Kota Batam.
Ketua DPC Peradi Suara Advokat Indonesia (SAI) Kota Batam Alfi Ramadhania S.H, M.H., mengatakan, dalam pelantikan tersebut sebanyak 57 orang terdiri dari Dewan Penasehat, Ketua, Sekretaris, Bendahara dan 8 komite akan dilantik.
“Kita terdiri dari 8 komite di dalam kepengurusan DPC Peradi SAI dengan jumlah 57 orang dan akan dilantik nantinya,” ungkap Alfi Ramadhania.
Alfi Ramadhania menjelaskan, sebelum pelantikan berlangsung, segala kegiatan-kegiatan DPC Peradi SAI sudah berjalan dengan baik tanpa ada halangan sedikit pun.
“Dalam waktu dekat ini, kita juga akan melaksanakan penyumpahan di Pengadilan Tinggi dengan jumlah 30 orang. Dan pada tanggal 4 Agustus mendatang kita juga akan menandatangani MoU dengan UNIBA untuk pelaksanaan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA),” terangnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Saiful Badri S., S.H., menyampaikan, persiapan pelantikan sudah 80 persen dan tinggal finishing saja. Sementara, rapat finalisasinya akan digelar pada hari Senin mendatang.
“Sejauh ini persiapan kita sudah matang dan allhamdulilah tidak ada kendala tinggal pelaksanaan pelantikan,” tutur Syaiful Badri.
Diketahui, pelantikan pengurus DPC Peradi Suara Advokat Indonesia (SAI) Kota Batam berlangsung di Hotel Aston dengan dihadiri oleh Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Peradi, Pengadilan Tinggi, Pengadilan Negeri Batam serta pejabat utama penegak hukum di Kota Batam.
“Pelantikan ini bertujuan untuk merefresh kembali bagaimana DPC Peradi SAI ini, menjalankan perannya. Harapan kita, tentu organisasi ini diharapkan ke depan lebih profesional dalam memberikan pelayanan hukum bagi masyarakat,” pungkasnya. (Atok)
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam3 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang
-
Headline2 hari ago
Warga Lubuk Semut Antusias Menangkan Paslon Iskandar-Rocky