Headline
Tingkatkan Pelayanan, Imigrasi Karimun Canangkan Zona Integritas WBK dan WBBM

Karimun, Kabarbatam.com – Kantor Imigrasi Kelas II TPI Karimun dan Rutan Kelas II Karimun melaksanakan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Senin (17/2/2020) pagi.
Selain Pencanangan Pembangunan Zona Integritas, Rutan Kelas II Karimun dan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Karimun juga melaksanakan Deklarasi Janji Kinerja Tahun 2020.
Kakanwil Kemenkumham Agus Wijaya mengatakan pencanangan zona integritas memiliki banyak tahap untuk mendapat status wilayah bebas korupsi
“Hari ini kita saksikan bersama pencanangan zona integritas yang merupakan suatu tahapan untuk mendapatkan status wilayah bebas korupsi. Ini baru tahap awalnya saja, akan ada tahapan lainnya yang harus dijalani sampai ditetapkan sebagai wilayah WBK” kata Agus Wijaya.

Kakanwil Kemenkumham Agus Wijaya.
Agus Wijaya mengungkapkan, kepala kantor segera untuk melakukan pembenahan terhadap sarana dan prasarana agar mendapat penilaian baik dari masyarakat terhadap Satker dibawa Kemenkum HAM.
“Kemenkum HAM meminta kepala kantor untuk segera melakukan pembenahan terhadap sarana prasarana guna mendukung pelayanan yang lebih baik. Kita juga meminta dukungan masyarakat untuk bersama- sama mendorong pembangunan zona integritas ini dengan memberikan kritik dan saran,” ungkapnya
Sementara itu, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Tanjungbalai Karimun Darmunansyah mengatakan, pihaknya telah berkomitmen untuk mewujudkan WBK dan WBBM melalui reformasi birokrasi.
“Kita sudah melakukan pembenahan sejauh ini, khususnya dalam hal peningkatan pelayanan. Ada beberapa inovasi pelayanan yang kita lakukan, khususnya dalam memberikan layanan kepada masyarakat saat pembuatan paspor” kata Darmunansyah.
Terakhir, Kepala Imigrasi Kelas II Tanjungbalai Karimun berharap dapat mewujudkan wilayah bebas korupsi dan wilayah birokrasi bersih melayani pada tahun 2020 ini.
“Kita meminta dukungan dari masyarakat agar Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani dapat terwujud dan pelayanan akan lebih baik lagi ke depannya” tutupnya.
Selain Kantor Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau Agus Wijaya turut hadir Ketua DPRD Karimun Muhammad Yusuf Sirat, para pejabat teras atas di lingkungan Imigrasi Karimun, Pemkab Karimun, Rutan Karimun, Polres Karimun, Bea dan Cukai, Kodim 0317/TBK, Lanal Karimun, serta pimpinan cabang Bank BNI dan BRI. (Gik)









-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam3 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam3 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Batam15 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen24 jam ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi