Headline
Tanda Tangani Pakta Integritas, TNI AL Buka Rekrutmen Calon Bintara dan Tamtama

Batam, Kabarbatam. com – Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IV Batam melaksanakan Pengambilan Sumpah dan Penandatanganan Pakta Integritas Panitia Werving Penerimaan Calon Bintara Dan Tamtama Tahun 2024, bertempat di Lapangan Apel Mako Lantamal IV, Batam, Jum’at (5/1/2024).
Dengan penandatanganan Pakta Integritas tersebut, Komandan Lantamal IV mengharapkan akan dapat menyaring bibit unggul calon Bintara dan Tamtama TNI AL dari Panda Lantamal IV dan Subpanda Lanal-lanal jajaran Lantamal IV.
“Penandatanganan Pakta Integritas ini merupakan hal yang sangat penting dan menjadi komitmen Lantamal IV selaku panitian daerah dalam melaksanakan Proses Rekrutmen Prajurit secara Jujur, Professional dan Transparan,” ungkap Komandan Lantamal IV Laksamana Pertama TNI Tjatur Soniarto CHRMP., M.Tr.Opsla.
Menurut Danlantamal IV, hal ini bertujuan agar dijadikan pedoman bagi para tim werving dalam melaksanakan seleksi, sehingga proses seleksi berjalan secara jujur, adil, profesional, akuntabel, dan anti KKN.
“Himbauan kepada tim werving Lantamal IV sebagai Panitia Daerah, dalam pelaksanaan rekruitmen supaya mematuhi petunjuk pelaksanaan yang telah ditetapkan,” jelas Danlantamal IV.
Setelah pengambilan sumpah dan penandatangan pakta integritas dilanjutkan dengan pengarahan Wakil Komandan Lantamal IV kepada seluruh Calon Bintara dan Tamtama Panda Lantamal IV Batam Didampingi Pejabat Utama Lantamal IV. (R/Atok)









-
Batam3 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam3 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam23 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam3 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Parlemen1 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Batam2 hari ago
BP Batam Sosialisasikan Program Kerja 2025–2029 dan Dialog Terbuka dengan Pengusaha