Batam
KPU Batam Tetapkan Daftar Pemilih Sementara Pilkada 2024
Batam, Kabarbatam.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS) pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam Tahun 2024, di Wyndham Panbil Batam, Sabtu (10/8/2024).
Komisioner KPU Batam Ardi Wisalam mengatakan, dalam rapat pleno terbuka tersebut KPU Kota Batam menetapkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) pada Pilkada serentak 2024 sejumlah total 896.342 pemilih dari 1.821 TPS.
“Sebagaimana ketentuan yang berlaku sesuai PKPU Nomor 7 Tahun 2024, DPS tersebut selanjutnya akan direkapitulasi di tingkat Provinsi lalu diumumkan selama 10 Hari terhitung mulai tanggal 18-27 Agustus 2024 untuk diberikan masukan dan tanggapan masyarakat,” ungkap Ardi Wisalam.
Ardi menjelaskan, nantinya masyarakat dapat memberikan tanggapan dan masukan terkait data pada DPS yang diumumkan tersebut secara langsung melalui KPU Kota Batam dan jajaran badan Adhoc di tingkat Kecamatan dan Kelurahan.
“Selain itu, juga secara mandiri masyarakat bisa memeriksa data dirinya pada DPS melalui laman cekdptonline.kpu.go.id lalu dapat memberikan tanggapan dan masukan pada laman tersebut,” ujarnya.
Adapun TPS yang ditetapkan pada rapat pleno terbuka ini terdiri dari 1.818 TPS Reguler dan 3 TPS Lokasi Khusus di Lapas Kelas IIA Batam (1 TPS), Rutan Kelas IIA Batam (1 TPS) dan Lapas Perempuan Kelas IIB Batam serta Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Batam (1 TPS).
“Daftar Pemilih Sementara yang telah ditetapkan merupakan hasil pemutakhiran data pemilih yang dilakukan oleh 3.403 orang Pantarlih melalui coklit pada 24 Juni s.d. 24 Juli 2024 yang lalu,” jelasnya.
Kemudian, disusun dan direkapitulasi secara berjenjang mulai dari tingkat kelurahan dan kecamatan serta hasil analisis data ganda dan invalid nasional yang diikuti oleh KPU Kota Batam pada 3-7 Agustus 2024.
Diketahui, kegiatan tersebut dihadiri oleh Bawaslu Kota Batam, Panitia Pemilihan Kecamatan se-Kota Batam, Forkopimda Kota Batam, Kepala Lapas Kelas IIA Batam, Kepala Rutan Kelas IIA Batam, Kepala Lapas Perempuan Kelas IIB Batam, Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Batam, Perwakilan Disdukcapil Kota Batam, Badan Kesbangpol Kota Batam dan Perwakilan Partai Politik. (R/Atok)
-
Batam3 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam3 hari ago
Buka Rute Roro Batam-Johor, BP Batam Dorong Pengembangan Pariwisata dan UMKM Kota Batam
-
Batam23 jam ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam2 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka