Advertorial
3 Tahun Terakhir, Pemprov Kepri Realisasikan Pemberian Beasiswa kepada 42.242 Penerima
Tanjungpinang, Kabarbatam.com – Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan layanan pendidikan melalui realisasi program beasiswa bagi siswa SMA/SMK dan mahasiswa.
Langkah ini sejalan dengan visi dan misi Pemprov Kepri dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026, yang menetapkan pengembangan sumber daya manusia sebagai salah satu prioritas utama dalam mencapai Kepri yang lebih maju dan sejahtera.
Program beasiswa ini diharapkan mampu memperkuat pondasi pendidikan di Kepri dan memberikan kesempatan yang lebih luas bagi generasi muda dalam mengakses pendidikan.
Dalam kurun waktu tiga tahun terakhir, Pemprov Kepri berhasil merealisasikan pemberian beasiswa kepada total 42.242 penerima, dengan alokasi anggaran sebesar Rp14,1 miliar. Rincian realisasi penerima beasiswa setiap tahunnya adalah sebanyak 11.933 penerima pada tahun 2022, 8.714 penerima pada tahun 2023, dan melonjak signifikan menjadi 23.887 penerima pada tahun 2024.
Program ini tidak hanya memenuhi target tahunan pemberian beasiswa untuk 7.000 siswa dan mahasiswa per tahun, tetapi juga melampaui ekspektasi. Dengan adanya dukungan ini, Pemprov Kepri berharap para penerima beasiswa dapat termotivasi untuk terus mengembangkan potensi akademik dan non-akademik mereka sehingga mampu bersaing dan berkontribusi secara positif di tengah masyarakat.
Sekretaris Daerah Provinsi Kepri, Adi Prihantara, menyampaikan bahwa pencapaian ini merupakan hasil dari sinergi berbagai pihak di lingkungan pemerintah daerah, serta dukungan penuh dari masyarakat.
“Kami terus berupaya memastikan bahwa akses pendidikan tinggi menjadi prioritas, terutama bagi generasi muda yang memiliki potensi namun terkendala dari sisi finansial,” ujar Adi.
Adi juga menambahkan bahwa pemberian beasiswa ini bertujuan untuk menciptakan generasi muda yang unggul dan siap menghadapi tantangan masa depan.
“Kami yakin, dengan pendidikan yang memadai, generasi muda Kepri akan memiliki kesempatan lebih besar untuk meningkatkan taraf hidup serta berkontribusi dalam pembangunan daerah,” lanjutnya.
Keberhasilan program beasiswa ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi pemerintah daerah lainnya dalam membangun generasi muda yang berdaya saing. Pemprov Kepri juga berkomitmen untuk terus mengembangkan program pendidikan yang berkesinambungan sebagai upaya mewujudkan Kepulauan Riau yang maju dan sejahtera.
Melalui dukungan penuh terhadap program beasiswa ini, Pemprov Kepri tidak hanya berinvestasi pada pendidikan, tetapi juga pada masa depan Kepri yang lebih cerah, sejalan dengan misi RPJMD 2021-2026 yang mengedepankan pembangunan SDM yang berkualitas dan kompetitif. Dengan program ini, Pemprov Kepri yakin akan melahirkan generasi emas yang mampu membawa daerah ini mencapai cita-cita pembangunan yang berkelanjutan dan merata. (Adv)
-
Batam2 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam1 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial9 jam ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Advertorial1 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Batam2 hari ago
Buka Rute Roro Batam-Johor, BP Batam Dorong Pengembangan Pariwisata dan UMKM Kota Batam
-
Batam2 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam4 jam ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024