Headline
Divonis 4 Tahun Penjara, Sidang Putusan Nurdin Basirun di Gelar Online di Gedung KPK

Kabarbatam.com– Nurdin Basirun, Gubernur Kepri nonaktif divonis 4 tahun penjara dan denda Rp200 juta subsider 3 bulan, dalam sidang putusan yang digelar, Kamis (9/4/2020).
Dalam sidang putusan tersebut, Kemudian, terdakwa juga harus membayar uang pengganti Rp4.228.500.000 atau subsider 6 bulan kurungan penjara dan pencabutan hak politik selama 5 tahun.
Sidang putusan Nurdin Basirun No: 106/TPK/PN.Jkt.Pst, Kamis (9/4/2020). Sidang dipimpin Dr. Yanto dihadiri jaksa penuntut umum Muh Asri, Agung Satria Wibowo dan Rikhi BM.
Sedangkan terdakwa didampingi penasihat hukum Dr Andi Asrun dan tim.
Persidangan digelar secara online. Majelis Hakim di ruang sidang Kusuma Atmadja PN Jakpus, Penuntut Umum di ruang rapat penuntutan Gedung Merah Putih KPK dan Terdakwa yg didampingi tim PH di ruang merah putih lantai dasar Gedung Merah Putih KPK.
Majelis hakim menilai terdakwa Nurdin Basirun terbukti melanggar dakwaan kesatu pertama pasal 12 ayat (1) a UU tipikor jo pasal 55 jo 64 KUHP dan dakwaan kedua pasal 12B UU Tipikor.
Menurut hakim hal yang memberatkannya, adalah perbuatannya bertentangan dengan program pemerintah dalam memberantas korupsi. Dan, terdakwa tidak mengakui perbuatannya.
Sedangkan hal meringankannya, adalah berlaku sopan dan belum pernah dihukum.Atas putusan itu, Nurdin dan penuntut umum menyatakan pikir-pikir selama sepekan. (*)









-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam3 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam3 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Batam13 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen22 jam ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi