Headline
Perkuat Pertahanan Perbatasan, Wagub Kepri Terima Kunjungan Direktur BAIS Brigjen TNI Mirza Patria Jaya

Dompak, Kabarbatam.com – Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Nyanyang Haris Pratamura, menerima kunjungan kerja Direktur C Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI, Brigjen TNI Mirza Patria Jaya, di Ruang Kerja Wakil Gubernur, Lantai 4 Kantor Gubernur Kepri, Dompak, Tanjungpinang, Rabu (16/4).
Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dengan lembaga intelijen militer dalam menghadapi berbagai tantangan keamanan di wilayah perbatasan Kepulauan Riau yang berbatasan langsung dengan sejumlah negara tetangga.
Dalam pertemuan tersebut, Brigjen TNI Mirza Patria Jaya menekankan pentingnya kerja sama antarlembaga guna memerangi berbagai kejahatan lintas negara, termasuk Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), penyelundupan narkoba, rokok ilegal, terorisme, hingga barang-barang selundupan yang berpotensi mengancam kedaulatan dan ketahanan nasional.
“Kolaborasi ini penting agar kita dapat bertindak lebih cepat, tepat, dan berdasarkan data intelijen yang valid serta akurat,” ungkap Brigjen TNI Mirza Patria Jaya.
BAIS TNI sendiri merupakan organisasi strategis di bawah Komando Markas Besar TNI yang bertugas menyuplai analisis intelijen aktual maupun prediktif jangka pendek, menengah, hingga jangka panjang kepada pimpinan TNI dan Kementerian Pertahanan. Lembaga ini juga bertanggung jawab atas penyelenggaraan operasi intelijen strategis serta pembinaan kekuatan dan kemampuan intelijen dalam rangka mendukung tugas pokok TNI.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura, menyambut baik kehadiran BAIS TNI dan menyampaikan apresiasi atas komitmen kerja sama yang ditunjukkan. Ia menekankan pentingnya sinergi untuk menjaga stabilitas keamanan, mengingat Kepri merupakan wilayah kepulauan yang strategis dan rawan terhadap aktivitas kriminal internasional.
“Kepri adalah wilayah terdepan yang memiliki potensi kerawanan tinggi. Pertemuan ini menjadi langkah penting dalam memperkuat koordinasi dan pengambilan keputusan yang terintegrasi serta tepat sasaran,” ujar Wagub Nyanyang.
Lebih lanjut, ia berharap sinergi antara Pemerintah Provinsi Kepri dan BAIS TNI dapat menciptakan kesamaan visi dan misi dalam meningkatkan efektivitas pelaksanaan tugas pemerintahan dan pembangunan daerah.
Pertemuan ini diharapkan menjadi awal yang baik dalam membangun strategi bersama untuk menjaga stabilitas politik dan keamanan di wilayah Kepulauan Riau secara berkelanjutan dan komprehensif.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Asisten Pemerintahan dan Kesra TS Arif Fadillah, Kepala Badan Kesbangpol Darson. Sementara dari Tim BAIS TNI hadir Paban C4 Kolonel Arh Syafrudin Harahap, Paban C2 Kolonel Laut Ardiyan Delli Laohenna Pessy, Dansubsatgas Kepri Kpt. Laut Tarwa, Dantim Tanjungpinang Lettu Laut Hasanudin, dan Dantim Batam Lettu CPL Frans beserta anggota Tim BAIS. (zah)









-
Batam2 hari ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Batam2 hari ago
Sambangi BP Batam, Komisi III DPR Aceh Pelajari Pengembangan KEK dan Pelabuhan
-
Wisata22 jam ago
Viovio Beach, ‘Surga’ Tersembunyi di Pulau Galang
-
Parlemen3 hari ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi
-
Ekonomi2 hari ago
Gubernur Ansar Minta Pembebasan Tarif Impor 32 Persen dari Amerika ke Menko Perekonomian RI
-
BP Batam1 hari ago
Respons Aspirasi Pengusaha, Deputi IV: BP Batam Akan Lakukan Penyesuaian Kebijakan dan Insentif Terkait Tarif Impor AS
-
Bintan2 hari ago
Bupati Roby Kolaborasi Bersama PT BAI Dukung Program MBG Presiden Prabowo
-
Natuna1 hari ago
Inspektorat Pemkab Natuna Temukan Rp2 Miliar Lebih Kegiatan Fiktif