Natuna
Bupati Natuna Sambut Kunjungan Kerja Kepala Biro Sarpras Bakamla RI
Natuna, Kabarbatam.com – Bupati Natuna, Cen Sui Lan, menyambut kunjungan kerja Kepala Biro Sarana dan Prasarana Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI), Laksamana Pertama Agung Setiawan, M.Han., beserta rombongan di Bandara Raden Sadjad, Rabu (16/7).
Kunjungan ini merupakan bagian dari agenda strategis Bakamla RI untuk meninjau potensi pengembangan sarana dan prasarana pendukung keamanan laut di wilayah perbatasan, serta memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam menjaga stabilitas maritim nasional.
Bupati Cen Sui Lan menyampaikan apresiasi atas perhatian Bakamla RI terhadap Natuna yang memiliki posisi strategis, khususnya di wilayah Laut Natuna Utara.
“Kami menyambut baik kedatangan Laksamana Pertama Agung Setiawan dan rombongan. Kehadiran Bakamla RI menunjukkan komitmen nyata dalam memperkuat pengawasan dan perlindungan wilayah laut, sekaligus membuka ruang kolaborasi dengan pemerintah daerah,” ujar Cen Sui Lan.
Dalam agenda kunjungan, Laksma Agung Setiawan dijadwalkan meninjau sejumlah lokasi strategis, termasuk progres pembangunan fasilitas operasional Bakamla di Natuna. Ia juga akan melakukan koordinasi teknis dengan instansi terkait, seperti TNI AL, Polairud, dan pemerintah daerah.
Bupati berharap kunjungan ini memperkuat kehadiran negara dalam menjaga kedaulatan maritim di wilayah perbatasan di Natuna Utara.
“Pemerintah daerah berharap kunjungan ini berdampak pada peningkatan efektivitas pengawasan laut, terutama dalam menghadapi tantangan seperti pelanggaran wilayah, illegal fishing, hingga potensi ancaman keamanan laut lainnya,” pungkasnya. (Man)
-
Natuna2 hari agoPemkab Natuna Perketat Pengawasan Dana Desa, Dua Kades Diberhentikan Sementara
-
Batam1 hari agoKebakaran Hebat Landa Pusat Kuliner Mega Legenda, Warga Panik dan Berhamburan
-
Headline2 hari agoWarga Batam Kini Bisa Terbang Langsung ke Kuala Lumpur, Harga Mulai Rp899 Ribuan
-
Batam3 hari agoAmat Tantoso: Media Harus Jeli Membaca Peluang di Tengah Gejolak Global
-
Batam4 jam agoSidang Etik Internal Partai terhadap Mangihut Rajagukguk Rampung, Cak Nur: DPP PDI Perjuangan segera Beri Keputusan
-
Bintan2 hari agoDua Pekerja Terseret Arus di Perairan Pulau Poto Bintan: Satu Orang Meninggal, Satu Lainnya Dalam Pencarian
-
Batam1 hari agoOmbudsman Kepri Minta Pemerintah Ungkap Aktor Penyelundupan 1.897 Ton Beras Ilegal di Karimun
-
BP Batam1 hari agoBatam Melesat, Realisasi Investasi Tembus Rp69,30 Triliun



