Headline
Oknum Jukir Tanjungpinang Bandel Bikin PAD Minim

Tanjungpinang, Kabarbatam.com– Guna meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) khusus parkir, Dinas Perhubungan (Dishub) Tanjungpinang, Kepulauan Riau, atur strategi melalui kepatuhan juru parkir (jukir) dalam menyerahkan karcis kepada pengendara kendaraan bermotor.
Hal itu diungkapkan Kepala Bidang (Kabid) Lalulintas Jalan Dishub Tanjungpinang, Teguh Santoso, Jumat (26/7/2019). Ia mengatakan, saat ini ada jukir yang tidak memberikan karcis parkir kepada pengendara kendaraan bermotor.
“Sehingga ada kemungkinan jukir tidak memberikan setoran parkir sesuai dengan jumlah sebenarnya,” katanya.
Akibatnya, lanjut Teguh, terjadi kejanggalan pada setoran jukir yang terbilang rendah. Pihaknya pun akhirnya memantau ke lokasi parkir dengan setoran rendah tersebut dan mendapati ramainya pengendara kendaraan bermotor di sana.
“Dengan adanya temuan itu, jukir yang bertugas pun langsung kami mintai keterangan dan mengakui tidak memberikan karcis parkir ke pengendara,” terangnya.
Ia pun menjelaskan, jukir tersebut hanya diberi teguran dan diimbau untuk memberikan setoran sesuai fakta di lapangan. Masyarakat juga harus meminta karcis parkir saat memberikan uang ke jukir. Sebab dengan begitu, masyarakat turut membantu Dishub dalam memantau kinerja jukir selama bekerja.
“Sosialisasi dan workshop sudah kami berikan pada jukir beberapa waktu lalu. Ke depannya sosialisasi juga akan diberikan kepada masyarakat, karena masih ada jukir yang jika tidak dimintai karcir parkir, ya gak bakal ngasih,” kata Teguh.
Dishub Tanjungpinang juga sudah merancang rompi jukir terbaru yang disertai tulisan “Tanpa Karcis Parkir Gratis. (tur)









-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam3 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam3 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Batam13 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen23 jam ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi