Connect with us

Batam

Sampena HUT Ke-9, Partai Nasdem Kepri akan Bagikan 29 Ribu Masker Gratis ke Masyarakat

akhlilfikri

Published

on

F20326656
Suasana peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-9 Partai Nasdem, di Kantor DPW Partai NasDem Provinsi Kepri, Seipanas Kota Batam.

Batam, Kabarbatam.com – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-9 Partai Nasdem, DPW Partai Nasdem Provinsi Kepri akan membagikan 29.000 masker gratis dan bantuan sembako kepada masyarakat Provinsi Kepulauan Riau.
Hal ini disampaikan Sekretaris DPW Partai Nasdem Muhammad Kamaludin disela-sela memperingati HUT ke-9 Partai Nasdem secara virtual, bertempat di Kantor Pemenangan RAMAH, Sei Panas,  Rabu, (11/11/2020).
Acara virtual memperingati HUT Partai Nasdem ini dihadiri oleh, Ketua DPW Partai Nasdem Provinsi Kepri H. Muhammad Rudi, Ketua DPC Partai Nasdem Kota Batam Amsakar Achmad, Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem, M Kamaluddin, serta kader Partai Nasdem.
Dalam kesempatan ini, Kamaluddin mengatakan acara memperingati HUT Partai Nasdem ke-9 di masing-masing Provinsi, Kabupaten Kota, se Indonesia secara serentak dilakukan secara virtual pada hari ini.
“Dengan mengusung tema “Nasdem Sayang Sama Kamu” kegiatan yang akan dilakukan selanjutnya adalah, seluruh DPW atau pengurus tingkat Provinsi harus mencetak masker sebanyak 29.000 masker dengan menggunakan motif lokal,” ungkapnya.
Dijelaskannya, 29.000 masker di kalikan 24 provinsi berjumlah 999.000 ribu masker yang akan dibagikan kepada masyarakat Indonesia.

“Selain itu, dengan mengusung tema tersebut, Partai Nasdem akan berikan bantuan sembako, handsanitizer dan lainnya yang terkait dengan pencegahan Covid-19,” terangnya.
Nantinya, pembagian masker dan sembako tersebut akan dibagikan oleh masyarakat secara umum di Kepri melalui kader-kader Partai di tingkat Kecamatan dan Kelurahan.
“Kita berharap, Nasdem sebagai Partai pengusung restorasi gerakan perubahan di Indonesia menginginkan agar kita harus terus berbenah, kita harus melakukan perubahan-perubahan menuju ke arah yang lebih baik untuk Indonesia maju, Indonesia berkarakter dan Indonesia berdaulat,” pungkasnya. (Atok)

Advertisement

Trending