Batam
Kangen Vokal Judika, Saksikan Besok dalam Konser Virtual Dalihan Na 3

Batam, Kabarbatam.com – Kerinduan penggemar artis Tanah Air akan vokal khas Judika akan segera terobati. Melalui Konser Virtual Live Streaming, Judika akan menyapa para penggemarnya di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Sabtu (15/11/2020).
Music Live Streaming bertajuk “Dalihan Na 3 untuk Provinsi Kepri” tersebut, Judika secara khusus akan membawakan sejumlah lagu hitsnya.
Ini merupakan kesempatan istimewa bisa menyaksikan konser Judika yang digelar secara virtual. “Horas Batam, Kepulauan Riau, apa kabar kalian semua. Saya akan menghibur Anda pada Minggu, 15 November 2020 sekitar pukul 19.30 WIB,” kata Judika dalam salam pembukanya kepada masyarakat Kepri.
Bagi Anda penggemar Judika, sayang untuk melewatkan kesempatan ini bisa mendengar tembang-tembang menarik dari artis papan atas Ibu Kota.
Lagu-lagu hits yang dinyanyikan Judika juga sekaligus menghibur masyarakat pendukung Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Ptovinsi Kepulauan Riau Nomor Urut 3, Ansar Ahmad – Marlin Agustina Rudi.
Judika adalah salah satu artis ngetop di Tanah Air. Pria asal Sumatera Utara ini populer dengan lagu-lagunya yang menghiasi industri musik Tanah Air. Ia merupakan penyanyi dengan gaya dan kemampuan vokal yang khas serta banyak disukai pecinta musik di Indonesia.
Jangan lewatkan untuk menyaksikan konser virtual bersama Judika, Sabtu besok. “Horas Batam, Provinsi Kepulauan Riau.” (Aan)









-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam2 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna2 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas
-
Headline2 hari ago
Kolaborasi Berkelanjutan Bersama PLN, Gubernur Ansar Resmikan Listrik 24 Jam di Pulau Parit Karimun
-
Batam3 hari ago
Kapolri Atensi Khusus Potensi Ancaman Penyelundupan PMI Ilegal melalui Pelabuhan Batam
-
Batam11 jam ago
Kepala BP Batam Tegaskan RSBP Batam Akan Berdiri Secara Mandiri
-
Parlemen20 jam ago
Ketua DPRD Kota Batam Pastikan Anggota Dewan Jalankan Fungsi Pengawasan sesuai Tupoksi