Headline
Gesa Pembangunan Kepri, Gubernur Rapat dengan Kasatker dan Kepala Balai
Tanjungpinang, Kabarbatam.com – Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad SE., MM., hari ini, Ahad (7/3/2021), menggelar rapat koordinasi dengan Kepada Satuan Kerja dan Kepala Balai di Gedung Daerah Tanjungpinang.
Ikut hadir dalam rapat tersebut, diantaranya; Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Kepri, Albert ini Reinaldo, Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera IV, Ir. Tuti Setiarsih MT, Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Ir Faizal MSi, dan Kepala SNVT Penyediaan Perumahan Wilayah Kepri.
Sementara dari OPD di lingkungan Pemprov Kepri yang hadir diantaranya Kepala Dinas Pekerjaan Umum Abu Bakar, Kepala Dinas Perkim Mahyudin, Kepala Kesbang Linmas Ir. Lamidi, dan Staf Ahli Sarafuddin Aluan SH.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad mendengarkan laporan dari masing-masing kepala balai dan SNVT tentang program kerja yang akan dilaksanakan di tahun 2021 dan 2022 di wilayah Kepri.
Mulai dari rencana pembangunan jalan, perumahan, drainase, gedung sekolah, waduk untuk penyediaan air baku, revitalisasi tempat wisata sejarah, tembok penahan pantai dan berbagai program lainnya yang dibantu penganggarannya melalui APBN.
“Kita sangat berharap seluruh program bisa dilaksanakan dengan baik. Apa-apa yang harus disediakan oleh Pemprov Kepri kita siap untuk koordinasi. Kita ingin pelaksanaan seluruh progres yang sudah diprogramkan tidak ada kendala di lapangan. Karena itu, pertemuan seperti ini sangat penting untuk mencari solusi ketika ada persoalan di lapangan,” jelas Gubernur.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Kepri juga akan berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten dan kota untuk setiap program yang akan dilaksanakan.
“Sinergitas dan sinkronisasi itu penting agar semua program bisa berjalan dengan baik. Untuk itu koordinasi dengan pemerintah kabupaten dan kota diperlukan agar persoalan sekecil apapun pun di lapangan bisa secepatnya dicarikan jalan keluarnya,” ujar Gubernur. (*)
-
Batam3 hari ago
Polda Kepri Gerebek Server Judi Online Terbesar di Batam, Omzet Capai Miliaran Per Bulan
-
Batam2 hari ago
Kampanye Akbar Paslon ASLI Jelang Masa Tenang Dipadati Ribuan Simpatisan dan Pendukung
-
Advertorial1 hari ago
Hari Pertama Setelah Cuti, Rudi Tinjau Proyek Infrastruktur Strategis untuk Wujudkan Kota Modern dan Bebas Kemacetan
-
Batam2 hari ago
Kendalikan Judi Online Beromzet Miliaran di Batam, Perjalanan Kakak Beradik Candra dan Anton Berakhir di Bui
-
Advertorial2 hari ago
Resmikan Sekretariat BPD KKSS Kota Batam, Warga KKSS Dihibur Atraksi Pesulap Mr. Mind Muhammad
-
Batam1 hari ago
Usai Terima SK dari Ketua BPW Kepri, Pengurus BPD KKSS Batam Gelar Pelantikan Desember 2024
-
Batam2 hari ago
Belanja Fiktif Gunakan Anggaran RSUD Embung Fatimah, Kejari Batam Tetapkan 2 Orang Tersangka
-
Batam2 hari ago
Merinding, Ratusan Perahu Nelayan Pulau Terong Batam Sambut Kunjungan Ansar-Nyanyang