Lingga
Wabup Lingga Dapati Ruangan Sejumlah Kantor Kosong Saat Pagi Masuk Jam Kerja
LINGGA, KABARBATAM.COM -Mendapati beberapa staf atau ASN tidak berada di ruangan kantor saat telah masuk jam kerja, Wakil Bupati Lingga Neko Wesha Pawelloy kembali ingatkan ASN, PTT dan THL untuk disiplin.
“Disiplin itu sangatlah penting, untuk memaksimalkan pekerjaan. Kantor- kantor yang kami singahi tadi pagi masih terdapat kursi diruangan yang masih kosong,” ungkap Wakil Bupati Lingga, Kamis (1/4/2021)
Neko Wesha Pawelloy juga membuka diri kepada masyarakat jika menemukan ASN, PTT dan THL yang tidak disiplin pada jam kerja agar melaporkannya.
“Kami berharap juga kepada seluruh masyarakat yang masih menemukan ASN, PTT dan THL yang tidak disiplin pada jam kerja untuk tidak segan melapor ke kami, atau melalui Satpol PP,” ungkap Neko
Pada kunjungannya ke kantor-kantor itu spontan dilakukan oleh Wakil Bupati Lingga, ia membeberkan jika kunjungannya itu dilakukukan pada pagi sekira jam 08.15 WIB dengan mengunjungi kantor di sekretariat, Dinas Sosial dan Kantor Kelurahan Daik.
“Yang kami singgahi tadi di Sekretariat sekitar jam 08.15 WIB masih terdapat kursi diruangan itu yang kosong, Kemudian di Dinas Sosial sekitar jam 08.25 WIB, juge masih terlihat kosong beberape kursi. Sekitar jam 08.35 WIB kami di Kantor Kelurahan Daik, dibeberapa ruangannya juga masih kosong belum ada orangnya,” ungkap Wakil Bupati Lingga
Meski ditemukan beberapa ruangan yang masih kosong, ungkap Neko beberapa pegawai lainnya sudah terlihat bekerja di meja mereka masing-masing. Ia berharap kedepannya saat masuk jam kerja pukul 08.00 WIB tidak lagi terdapat ruangan yang kosong.(yoga)
-
Natuna3 hari agoDi Bawah Kepemimpinan Raja Mustakim, KPDN Perluas Peran Sosial
-
Headline1 hari agoOmbudsman Kepri Respons Rencana Pinjaman Pemprov ke BJB Rp400 Miliar
-
Batam3 hari agoSatgas Cegah Lebih dari 2.000 PMI Non Prosedural, Kapolda: Polda Kepri Segera Bentuk Direktorat TPPO
-
Headline3 hari agoKomandan Kodaeral IV Kobarkan Semangat Prajurit TNI AL saat Peringati Pertempuran Heroik Laut Arafuru
-
Tanjungpinang3 hari agoBTS Diduga Tak Berizin di Air Raja Tanjungpinang Tetap Beroperasi, Warga Khawatirkan Dampak Radiasi
-
Tanjungpinang3 hari agoBukit Cermin Kota Tanjungpinang Juara 3 Kelurahan Award Tingkat Nasional
-
Headline3 hari agoLantik 41 Kepala Sekolah se-Kepri, Gubernur Ansar: Harus Bersiap Menghadapi Fase 5.0
-
Batam2 hari agoPLN Batam Komitmen Perkuat Budaya K3 melalui Apel Bulan K3 Nasional 2026



