Batam
Polisi Ringkus Dua Pelaku Curanmor di Kaveling Lama Kabil

Batam, Kabarbatam.com – Unit Reskrim Polsek Nongsa meringkus dua orang pelaku pencurian kendaraan bermotor yang beraksi di wilayah hukum Polsek Nongsa, Sabtu (10/4/2021).
Pengungkapan ini berdasarkan hasil laporan masyarakat yang kehilangan sepeda motor.
Dengan gerak cepat, Unit Reskrim Polsek Nongsa yang dipimpin oleh Kanit Reskrim Iptu Syofian Rida SH,.M.H berhasil mengamankan dua pelaku berinisial FR (24) dan HF (25) di Kavling Lama Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa, Kota Batam.
Kapolsek Nongsa AKP I Made Putra Hari S, SIK mengatakan, peristiwa itu terjadi pada hari Jumat (09/04/2021), korban inisial A memarkirkan motor Honda Beat di depan kios milik pelaku.
“Setelah memikirkan kendaraannya, korban kembali ke rumahnya yang tak jauh dari kios tersebut. Pada malam harinya, saat korban akan keluar rumah mendapati motor Honda Beat yang terparkir di depan kios sudah tidak ada. Selanjutnya korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Nongsa,” ungkap AKP I Made Putra Hari S.
Menerima laporan tersebut, dengan gerak cepat pada hari Sabtu (10/4/2021) Unit Reskrim Polsek Nongsa berhasil mengamankan pelaku beserta barang bukti dan selanjutnya di bawa ke Polsek Nongsa untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Sementara barang bukti yang berhasil diamankan berupa, 1 unit sepeda motor Honda Beat warna merah putih, 1 unit sepeda motor Honda Revo warna hitam.
Saat ini kedua pelaku berinisial FR (24) dan HF (25) sudah diamankan oleh Unit Reskrim Nongsa untuk penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (Atok)









-
Batam2 hari ago
Kesal Gegara Judi Slot, Wanita Muda di Batam Tikam Pacar hingga Tewas
-
Natuna2 hari ago
Pintu Masuk Wisatawan Mancanegara Makin Mudah, Lewat Malaysia ke Natuna
-
Headline3 hari ago
Sukseskan Mubes dan PSBM di Makassar, KKSS Kepri Utus 35 Orang Peserta dan Delegasi
-
Batam2 hari ago
Solusi untuk Kepri Menghadapi Tarif Impor yang Dikenakan Presiden AS Donald Trump
-
Batam14 jam ago
Ada Penggantian Gate Valve di Sei Harapan, Suplai Air di Tj Riau & Sekitarnya Mengalir Kecil
-
Batam1 hari ago
Merespon Kebijakan Tarif Impor-Ekspor AS: Ini Strategi BP Batam Pertahankan Pangsa Pasar Global
-
Bintan3 hari ago
Lebaran Ketiga, Bupati Roby Kurniawan Gelar Open House di Kediaman
-
Bintan7 jam ago
Meriahkan Syawal, Gubernur Ansar Hadiri Festival Lagu Hari Raya Idul Fitri di Kijang Bintan