Karimun
KSOP Karimun Bantu Warga Terdampak Covid-19 Lewat Program Padat Karya

Karimun, Kabarbatam.com – Program Padat Karya tahun anggaran 2021 digelar oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Laut (DJPL) melalui Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) kelas I Tanjungbalai Karimun.
Plt Kepala KSOP Karimun, Jon Kenedi membuka langsung program tersebut yang ditandai dengan pemberian alat kerja kepada perwakilan pekerja di Pos Wilayah Kerja Telaga Tujuh, Kecamatan Karimun, Kamis (3/6/2021).
“Kegiatan ini digelar selama dua hari, mulai tanggal 4 Juni sampai 5 Juni 2021,” ujar Jon Kenedi, Jum’at (4/6/2021).
Jon Kenedi mengatakan, program Padat Karya merupakan upaya Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk membantu perekonomian masyarakat ditengah pandemi Covid-19.
Dimana, program itu sendiri merujuk pada Permenhub No.73 Tahun 2018 tentang Tata Cara Penyelenggaraan Program Padat Karya Di Lingkungan Kemenhub.
“Tujuan program ini tentu agar dapat mengurangi angka pengangguran dari masyarakat kurang mampu, memupuk rasa kebersamaan, gotong royong, partisipasi masyarakat, meningkatkan kualitas dan kuantitas pemberdayaan masyarakat dan penciptaan lapangan kerja,” katanya.
Keseluruhan kegiatan program itu, kata dia, dilaksanakan di 7 titik lokasi, diantaranya Telaga Tujuh Kecamatan Karimun, Meral Kota Kecamatan Meral, Tanjungbatu Kecamatan Kundur, Sekumbang Kecamatan Kundur Barat.
Kemudian, Sekumbang Kecamatan Kundur Barat, Pulau Sambu Kecamatan Belakang Padang, Pulau Buru Kecamatan Buru, dan Penyalai Kecamatan Kuala Kampar.
“Sebanyak 90 orang kita berdayakan, yang mana meliputi pekerjaan seperti perawatan gedung kantor, perawatan dermaga atau trestle serta perawatan gedung pertemuan,” jelas Kenedi.
“Semoga adanya program dapat membantu perekonomian masyarakat Karimun, khususnya bagi yang kurang mampu atau pengangguran akibat pandemi Covid-19,” tambahnya.(Yogi)









-
Batam3 hari ago
Sejumlah Pejabat Negara Hadiri Peresmian Pelabuhan Internasional Gold Coast Milik Pengusaha Batam Abi
-
Batam3 hari ago
BP Batam: Izin Cut and Fill Dekat Vista dan Pulau Setokok Lengkap, Aktivis Jangan Menyebar Isu Tidak Benar
-
Batam3 hari ago
Gubernur Ansar Dampingi Menko AHY Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong Batam
-
Batam2 hari ago
Tanggapi Instruksi Kapolri, Romo Paschal Minta Polda Kepri Serius Usut Trafficking di Batam
-
Batam2 hari ago
Kapolri Tekankan Keberlanjutan PSN Rempang Eco City, Dorong Stabilitas dan Percepatan Investasi di Kepri
-
Natuna1 hari ago
Jamin Kemudahan Investasi KEK, Cen Sui Lan Terima Kunjungan Investor Bangun Smelter Pasir Kuarsa di Natuna
-
Batam3 hari ago
Bersama Menko AHY, Kepala dan Wakil Kepala BP Batam Resmikan Pelabuhan Internasional Gold Coast di Bengkong
-
Batam2 hari ago
Resmikan Gold Coast International Ferry Terminal Bengkong, Menko AHY: Untuk Perkuat Konektivitas